Konten dari Pengguna

2 Contoh Kata Pengantar Proposal Penelitian dalam Karya Ilmiah

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
27 Februari 2024 18:04 WIB
·
waktu baca 4 menit
clock
Diperbarui 20 September 2024 8:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ontoh Kata Pengantar Proposal Penelitian, foto:pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ontoh Kata Pengantar Proposal Penelitian, foto:pexels
ADVERTISEMENT
Contoh kata pengantar proposal penelitian berguna dalam melengkapi sistematika penulisan pada skripsi. Skripsi merupakan salah satu karya tulis ilmiah yang memaparkan hasil penelitian sarjana SI.
ADVERTISEMENT
Sehingga keberadaan kata pengantar sangat penting dalam menunjang profesionalitas dan kredibilitas dari karya ilmiah tersebut. Di mana isi dari kata pengantar tersebut berupa ucapan rasa syukur dari penulis dan juga ucapan terima kasih.

Kumpulan Contoh Kata Pengantar Proposal Penelitian

Ilustrasi ontoh Kata Pengantar Proposal Penelitian, foto:pexels
Contoh kata pengantar proposal penelitian sangat dibutuhkan oleh mahasiswa yang akan melakukan penelitian skripsinya. Di mana pengajuan proposal tersebut ketika penulisan skripsi sudah sampai pada BAB 3 dan akan melakukan seminar proposal.
Dalam BAB 3 berisi mengenai metode ataupun gambaran dari penilitian yang akan dijalankan. Dikutip dari buku Bahasa Indonesia di Perguruan Tinggi, Minto (2010:198), penulisan kata pengantar ditempatkan di bagian sebelum daftar isi.
Di mana di dalamnya berisi ucapan rasa syukur, penjelasan tentang latar belakang penulisan, dan ucapan terima kasih kepada beberapa pihak yang sudah berkontribusi untuk memberikan arahan dan bimbingan kepada penulis, serta harapan penulis.
ADVERTISEMENT
Agar lebih memahami mengenai penulisan kata pengantar pada proposal penelitian skripsi, berikut adalah beberapa contohnya.

1. Contoh 1

Penulis mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan yang Maha Esa. Atas kuasa-Nya penulis dapat menyelesaikan salah satu bagian dari tugas akhir ini.
Sebagai bentuk untuk memenuhi salah satu persyaratan guna memperoleh gelar kesarjanaan S1 Program Studi Pendidikan Bahasa Jawa, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas X, penulis menyusun skripsi dengan topik yang menarik.
Proposal ini menjadi langkah awal sebelum penulis melakukan penelitian skripsi. Dalam penyusunan proposal penelitian ini tentu tidak terlepas dari pengarahan dan bimbingan oleh berbagai pihak.
Sehingga penulis berhasil menyelesaikan proposal penelitian yang berjudul “Alih Kode dan Campur Kode oleh Dalang Wayang Onthel dalam Lakon Kere Munggah Bale”.
ADVERTISEMENT
Maka penulis ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan bantuan. Pihak-pihak yang terkait adalah sebagai berikut.
Penulis menyadari bahwa proposal penelitan ini masih jauh dari kata sempurna. Sehingga penulis mengharap kritik dan saran dari berbagai pihak demi kesempurnaan tugas-tugas penulis selanjutnya. Penulis berharap proposal penelitian ini dapat memberikan manfaat untuk berbagai pihak.
Yogyakarta, 27 Februari 2024
ADVERTISEMENT
Penulis
ADVERTISEMENT

2. Contoh 2

Puji syukur penulis panjatkan kepada kehadirat Allah SWT atas segala rahmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan proposal penelitian ini dengan judul “Strategi Ekspor Kopi PT Sinar Jaya ke Berbagai Negara”.
Proposal penelitian ini disusun untuk mengajukan kegiatan penelitian skripsi yang menjadi persyaratan dalam mendapatkan gelar sarjana pada Fakultas Ekonomi Universitas X. Penyelesaian penulisan proposal penelitian ini tidak lepas dari bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak.
Sehingga pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada:
ADVERTISEMENT
Penulis menyadari proposal penelitian ini jauh dari sempurna. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritikan yang membangun dan saran demi perbaikan selanjutnya. Penulis berhadap semoga proposal ini dapat diterima dan memberikan manfaat kepada berbagai pihak.
Malang, 27 Februari 2024
ADVERTISEMENT
Penulis
ADVERTISEMENT
Demikian contoh kata pengantar proposal penelitian pada penulisan skripsi. Adanya contoh tersebut dapat digunakan referensi bagi mahasiswa yang sedang menyusun proposal penelitian dan akan melakukan seminar proposal. (PAM)