Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
2 Contoh Soal Hambatan Jenis dan Jawabannya
18 September 2023 17:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Contoh soal hambatan jenis diperlukan sebagai panduan dan pembelajaran bagi siswa yang mempelajari tentang materi hambatan jenis benda. Setiap benda memiliki nilai hambatan jenis yang berbeda-beda. Umumnya, hambatan jenis dimiliki oleh logam, seperti kawat, tembaga, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Hambatan jenis dilambangkan dengan notasi ρ yang dibaca rho. Maksud dari hambatan jenis adalah nilai ketidakmampuan benda dalam menghantarkan listrik. Semakin besar hambatannya, maka sebuah benda tidak akan mampu menghantarkan listrik.
Pengertian dan Rumus Hambatan Jenis
Mengutip dari buku Fisika SMP/MTs Kls IX (KTSP), Budi Suryatin (hal. 60), hambatan jenis suatu zat tergantung jenis zatnya. Zat yang sangat mudah menghantarkan listrik mempunyai hambat jenis sangat kecil sehingga disebut konduktor. Beberapa contoh yang sering ditemukan adalah kawat tembaga, plat seng, besi, dan karbon.
Sedangkan bahan yang tidak dapat atau sangat sukar menghantarkan listrik, hambat jenisnya sangat besar yang disebut isolator. Contohnya, karet, kertas, dan plastik. Adapun rumus mencari hambatan jenis, yaitu
ADVERTISEMENT
Keterangan:
2 Contoh Soal Hambatan Jenis
Contoh soal hambatan jenis pada tembaga bisa dilihat pada pembahasan berikut.
Contoh Soal 1
Hambatan kawat tembaga 6,8 ohm dan hambatan jenisnya 0,017 ohm mm³/m. Jika panjang tembaga 80 m, berapa luas penampang kawat tembaga tersebut?
Pembahasan:
Diketahui: R= 6,8 ohm
r = 0,017 Wmm²/m
L= 80 m
Ditanya: A...?
Jawaban:
R= ρ L/A
A= ρ L/R= 0,017 x 80/6,8 mm2 = 80/ 400 mm2= 0,2 mm2.
Jadi, luas penampang kawat penghantar tersebut adalah 0,2 mm².
Contoh Soal 2
Hambatan kawat tembaga 70 ohm dan hambatan jenisnya 0,017 ohm mm³/m. Jika panjang tembaga 300 m, berapa luas penampang kawat tembaga tersebut?
ADVERTISEMENT
Pembahasan:
Diketahui:
R= 70 ohm
r = 0,017 Wmm²/m
L= 300 m
Ditanya: A...?
Jawaban:
R= ρ L/A
A= ρ L/R= 0,017 x 300/70 mm2 = 0,017 mm2.
Satuan hambat jenis suatu zat adalah mm²/m. Itu artinya hambat jenis suatu zat adalah hambatan zat itu dengan panjang 1 meter dan penampang 1 mm².
Contoh soal hambatan jenis di atas bisa menjadi bahan belajar sendiri di rumah. Memperhatikan poin pembahasannya akan memudahkan pemahaman siswa terhadap materi tersebut. (IMA)