Konten dari Pengguna

2 Contoh Surat Izin Tidak Mengikuti Upacara 17 Agustus 2024

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
17 Agustus 2024 5:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 agustus, foto:unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 agustus, foto:unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 Agustus 2024 diperlukan bagi yang ingin meminta izin tidak hadir dalam kegiatan tersebut. Surat izin ini termasuk dalam surat formal yang berisi permohonan izin dan dijelaskan alasannya.
ADVERTISEMENT
Surat izin tidak mengikuti upacara 17 Agustus biasanya diajukan oleh individu yang mempunyai alasan sah dan kuat tidak dapat hadir dalam acara tersebut. Beberapa alasannya seperti terkait kesehatan, tugas dinas, atau keperluan keluarga yang mendesak.

Kumpulan Contoh Surat Izin Tidak Mengikuti Upacara 17 Agustus

Ilustrasi contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 agustus, foto:unsplash
Dikutip dari buku Aplikasi Psikologi di Sekolah, Ni’matuzahroh (2019:120), salah hal yang perlu dipersiapkan untuk mengurus permohonan izin dalam kegiatan tertentu yaitu surat izin. Hal ini juga berguna untuk surat izin tidak mengikuti kegiatan upacara 17 Agustus.
Secara umum tujuan dari surat izin tidak hadir pada kegiatan upacara adalah untuk memberikan pemberitahuan kepada pihak yang berwenang, seperti sekolah, institusi, serta instansi terkait. Dalam menuliskan surat izin ini harus dapat memberikan informasi yang jelas dan formal tentang alasan ketidakhadirannya.
ADVERTISEMENT
Agar dapat menuliskan surat izin secara tepat, berikut beberapa contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 Agustus 2024.

1. Contoh 1

Malang, 17 Agustus 2024
Kepada,
Yth. Bapak Wali Kelas 10
SMA Tunas Bangsa
Jl. Merdeka No. 24
Dengan hormat,
Sehubungan dengan surat ini, saya yang bertanda tangan di bawah ini,
Nama : Rhava Aditya
Kelas : X-IPA 1
No. Absen : 21
Dengan ini mengajukan permohonan izin untuk tidak mengikuti kegiatan upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2024. Saya memahami akan pentingnya momen ini, namun dengan alasan sakit demam, saya tidak dapat menghadiri upacara tersebut.
ADVERTISEMENT
Saya berjanji akan tetap menghormati peringatan Hari Kemerdekaan RI yang ke-79. Saya juga akan bertanggung jawab atas tugas-tugas pelajaran yang diberikan sebagai pengganti tidak mengikuti upacara 17 Agustus 2024.
Demikian surat ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian dan pengertiannya, saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Rhava Aditya

2. Contoh 2

Surabaya, 17 Agustus 2024
Kepada,
Yth. Kepala Divisi Finance
PT. Makmur Jaya
di Tempat
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini,
Nama : Arumi Shinta
Posisi Jabatan : Staff Divisi Finance
Dengan surat izin ini saya ingin mengajukan permohonan izin untuk tidak dapat mengikuti upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2024. Sebagai staff finance PT. Makmur Jaya saya memahami pentingnya momen ini.
ADVERTISEMENT
Namun, karena saya terdapat urusan keluarga yang sangat penting, saya tidak dapat hadir dalam upacara bendera 17 Agustus 2024 di halaman PT. Makmur Jaya. Saya akan berupaya untuk tetap memperingati Hari Kemerdekaan ini dengan cara yang sesuai dan tetap menjunjung tinggi semangat nasionalisme.
Demikian permohonan surat izin ini saya ajukan, atas perhatian dan pengertiannya saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Arumi Shinta
Melalui contoh surat izin tidak mengikuti upacara 17 Agustus 2024 dapat menjadi referensi bagi siswa maupun karyawan kantor dalam membuat surat izin. Dengan melakukan pemberian surat izin, maka pihak terkait yang dituju juga akan memahami. (PAM)