Konten dari Pengguna

3 Cakupan Lingkungan Sekitar yang Penting Diketahui

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
5 Juni 2024 15:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cakupan lingkungan sekitar. Sumber: pexels.com/Fr3nks
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cakupan lingkungan sekitar. Sumber: pexels.com/Fr3nks
ADVERTISEMENT
Lingkungan sekitar berarti segala hal yang ada di sekitar makhluk hidup, baik itu benda hidup atau benda mati. Adapun salah satu contoh cakupan lingkungan sekitar adalah lingkungan sosial yang berupa tempat tinggal masyarakat dan masyarakat itu sendiri.
ADVERTISEMENT
Selain itu, lingkungan juga bisa diartikan sebagai tempat tumbuh makhluk hidup dan terdapat beberapa unsur, seperti udara, tanah, dan air. Apapun yang ada di sekitar memiliki manfaat yang baik bagi makhluk hidup.

Pengertian Lingkungan

Ilustrasi cakupan lingkungan sekitar. Sumber: pexels.com/David Mcbee
Mengutip dari buku Pentingnya Lingkungan, Ari Santi Puji Astuti, S.Pd., (2022:2), pengertian lingkungan adalah kesatuan dari semua daya, keadaan, benda, dan makhluk hidup, seperti manusia, hewan, dan tumbuhan.
Kesatuan tersebut bisa memengaruhi kesejahteraan semua makhluk hidup. Pengertian lain mengenai lingkungan adalah ruang yang bisa ditempati bersama oleh makhluk hidup, benda hidup, dan benda mati.

Cakupan Lingkungan Sekitar

Ilustrasi cakupan lingkungan sekitar. Sumber: pexels.com/Pixabay
Ada tiga hal yang termasuk dalam cakupan lingkungan sekitar, yaitu lingkungan sosial, flora dan fauna, serta lingkungan fisik. Ketiganya berkaitan satu sama lain dan memiliki pengertian yang berbeda-beda yaitu.
ADVERTISEMENT

1. Lingkungan Sosial

Lingkungan sosial terdiri dari masyarakat dan tempat tinggal masyarakat. Terdapat dua jenis masyarakat, yaitu masyarakat kuat yang masih menjalankan tradisi tertentu serta memiliki tokoh yang berkuasa.
Sedangkan ada masyarakat yang tidak menjalankan tradisi khusus apapun, sehingga hanya melaksanakan kegiatan bersama lainnya. Contohnya adalah terdapat istilah kampung hidroponik yang berisi masyarakat yang suka menanam sayur secara hidroponik.
Terdapat juga kampung batik yang tentu saja masyarakatnya mengembangkan batik khas wilayahnya.

2. Flora dan Fauna

Terdapat banyak flora dan fauna khas Indonesia yang tersebar di seluruh wilayah. Contohnya adalah di pantai selatan Jogja terdapat daun-daun pohon cemara laut yang membentuk lorong sehingga disebut dengan gua cemara.
Ada juga daerah bernama Wringin karena daerah tersebut memiliki pohon beringin yang berwarna putih. Selain itu, ada daerah yang memiliki jenis bunga berbeda-beda seperti bunga bougenvil atau bunga flamboyan.
ADVERTISEMENT

3. Lingkungan Fisik

Terakhir adalah lingkungan fisik yang mudah diperhatikan, yaitu daratan dan kawasan pesisir. Daerah pesisir berada di lokasi yang dekat dengan laut sedangkan daerah daratan lokasinya cukup jauh dari lautan.
Ketiga cakupan lingkungan sekitar di atas berkaitan dengan makhluk hidup beserta tempat tinggalnya. Semua cakupan di atas saling berkaitan sehingga bisa menjaga keseimbangan kehidupan di Bumi. (GTA)