Konten dari Pengguna

3 Contoh Kerajinan Limbah Keras Anorganik yang Aesthetic

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
5 Oktober 2023 16:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh Kerajinan Limbah Keras. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Annie Spratt
zoom-in-whitePerbesar
Contoh Kerajinan Limbah Keras. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Annie Spratt
ADVERTISEMENT
Ada beberapa contoh kerajinan limbah keras anorganik yang bisa digunakan untuk menghias interior rumah. Hiasan tersebut terbuat dari limbah bersifat keras dan padat yang tidak mudah diubah serta diolah bentuknya.
ADVERTISEMENT
Beberapa limbah keras anorganik itu berasal dari berbagai bahan. Mulai dari plastik, pecahan keramik, pecahan kaca, dan potongan logam. Butuh alat dan proses khusus agar limbah bisa berubah menjadi berbagai kerajinan yang menarik, karena tidak mudah diolah.

Contoh Kerajinan Limbah Keras

Contoh Kerajinan Limbah Keras. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Jo Szczepanska
Dikutip dari buku Kreasi Daur Ulang, Sri Anggani (2014), di sekitar lingkungan masyarakat, banyak sekali ditemukan barang-barang yang sudah tidak terpakai, dianggap sampah, dan tak berguna. Padahal, barang-barang tersebut dapat dibuat kerajinan yang aesthetic.
Kegiatan daur ulang tersebut bertujuan untuk mengurangi jumlah sampah dan menghasilkan barang baru bernilai seni. Berikut beberapa contoh kerajinan limbah keras anorganik yang aesthetic dan mudah dibuat.

1. Vas Bunga

Botol plastik merupakan salah satu sampah yang sulit terurai. Oleh karena itu, masyarakat dapat mendaur ulang atau mengkreasikan botol plastik ini menjadi barang yang bermanfaat.
ADVERTISEMENT
Salah satunya, yaitu vas bunga. Dengan mendaur ulang bekas-bekas barang yang terbuat dari bahan-bahan keras anorganik, maka limbah tersebut tidak menjadi sampah dan merusak lingkungan.

2. Tempat Pensil

Ternyata, stik es krim dapat dibuat menjadi sebuah tempat pensil. Cara membuatnya sangat mudah dan aman dilakukan oleh anak-anak dengan menyusun dan menempelkan beberapa stik es krim menjadi satu.
Selain stik es krim, masyarakat juga bisa menggunakan kemasan plastik bekas minuman atau makanan sebagai bahan baku. Plastik yang cukup tebal membuat tempat pensil tersebut tidak mudah rusak dan menghasilkan berbagai corak unik ketika digabungkan.

3. Hiasan Meja dan Dinding

Kerajinan bahan limbah keras yang dapat dibuat adalah hiasan meja dan dinding dari kepingan kaca. Hiasan ini anti mainstream dan akan menjadi karya seni bernilai.
ADVERTISEMENT
Bahan-bahan yang dibutuhkan hanya limbah pecahan kaca, lem serta cat. Lalu, padupadankan pecahan-pecahan kaca tersebut dengan lem agar membentuk pola hiasan yang diinginkan.
Itulah contoh kerajinan limbah keras anorganik yang aesthetic dan mudah dibuat. Semoga informasi tersebut dapat membantu para pembaca yang ingin membuat kerajinan dari limbah keras anorganik. (Msr)