Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Contoh Pembukaan Pidato Islami yang Menarik dan Mudah Dihafal
3 Juni 2024 10:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pidato adalah salah satu kegiatan yang ada dalam beberapa acara penting. Salah satunya pada acara keagaamaan yang akan membutuhkan pembukaan pidato Islami yang menarik untuk referensi. Jadi, dapat menarik pendengar untuk memperhatikan pidato sampai akhir.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Bilingual Thematic Speech (BTS) Pidato Bahasa Arab dan Bahasa Inggris oleh Ummul Faida, dkk (Guepedia:13), pidato memiliki tujuan untuk memengaruhi, mengajak, maupun menghimbau pendengar. Selain itu, pidato dilakukan untuk mengajak pendengar terpengaruh dengan apa yang disampaikan.
Contoh Pembukaan Pidato Islami yang Mudah Dihafal
Kegiatan seperti pengajian atau khotbah Jumat membutuhkan pembukaan pidato Islami yang menarik namun tetap mudah dihafal. Sehingga akan memancing atensi pendengar yang ada di acara tersebut. Sebagai referensi, simak beberapa contoh pembukaannya di bawah ini.
Contoh 1
Assalamu'alaikum warahmatullahhi wabarakatuh. Para hadirin yang dirahmati Allah Swt., puji syukur tak lupa kita panjatkan kepada Allah Swt. yang telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua. Sehingga dapat berumpul pada pagi hari ini dengan baik tanpa ada halangan yang berarti.
ADVERTISEMENT
Kaum muslimin muslimat rahimakumullah, selawat serta salam senantiasa kita haturkan kepada keluarga dan sahabat Junjungan kita Nabi Muhammad saw. yang kita tunggu syafaatnya di yaumil kiyamah.
Contoh 2
Assalamu'alaikum warahmatullahhi wabarakatuh. Alhamdulilahi rabbil ‘alamin, was sholatu wassalamu ‘ala, asyrofil ambiyaa iwal mursalin, wa a’laa alihi wa sahbihi ajmain amma ba’du.
Puji syukur ke hadirat Allah Swt. yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua. Sehingga dapat dipertemukan dengan keadaan sehat walafiat dalam acara Tasyakuran & Aqiqah Adinda Yumni.
Contoh 3
Assalmualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Alhamdulillahilladzi an’amanaa bini’matil iimaan walislaam. Wanusholii wanusalimu ‘alaa khoril anam sayyidinaa muhammadin wa’alaa alihi wasohbihi ajma’iina imaa.
Pertama-tama, marilah kita mengucap syukur atas berkat rahmat dan hidayah-Nya, kita semua dapat berkumpul di sini. Selain itu, selawat serta salam tak henti-hentinya kita haturkan kepada junjungan kita Nabu Muhammad saw. yang kita tunggu syafaatnya di hari akhir nanti.
ADVERTISEMENT
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa contoh pembukaan pidato Islami yang dapat dijadikan referensi. Sehingga dapat digunakan untuk acara bertema Islam. Semoga bermanfaat!