Konten dari Pengguna

3 Fungsi dari Printer dan Cara Menggunakannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
28 Agustus 2023 17:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi fungsi dari printer. Sumber: unsplash.com/ Mahrous Houses
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi fungsi dari printer. Sumber: unsplash.com/ Mahrous Houses
ADVERTISEMENT
Fungsi dari printer adalah sebagai alat pencetak dokumen. Bentuk dokumen dapat berupa tulisan maupun gambar. Ada jenis printer yang khusus untuk mencetak gambar di bidang yang luas, seperti banner dan ada pula yang hanya untuk mencetak kertas.
ADVERTISEMENT
Printer tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masa kini. Banyak kegiatan yang membutuhkan printer. Misalnya, jual beli di swalayan, cetak dokumen di tempat fotocopy hingga pencetakan resi di ekspedisi pengiriman.

Apa Fungsi dari Printer?

Ilustrasi fungsi dari printer. Sumber: unsplash.com/Joshua Fuller
Mengutip dari buku Otomatisasi Tata Kelola Sarana dan Prasarana SMK/MAK Kelas XI, Badrus Suryadi, S.Pd.,M.M. dkk. (2021:159), printer adalah alat yang menampilkan data dalam bentuk cetakan, baik berupa teks maupun gambar/grafik, di atas kertas. Fungsi dari printer adalah sebagai berikut.

1. Membentuk Pola pada Bahan

Pola dapat berupa garis yang kemudian menjadi sebuah gambar atau tulisan. Sedangkan bahan bisa berupa kertas, banner, kain, dan sebagainya.

2. Mengubah Bentuk File dari Digital menjadi Hard File

Printer mampu mengubah bentuk file digital menjadi versi cetak atau hard file. Sehingga bisa jadi makalah, buku, hingga poster.
ADVERTISEMENT

3. Mengubah Energi Panas

Pada jenis printer thermal yang banyak digunakan sebagai alat cetak kasir, ada proses pengubahan energi panas yang kemudian menghasilkan teks atau tulisan maupun barcode.
Printer umumnya terdiri dari 3 bagian, yaitu penggetil (picker), tray, dan toner.

Cara Menggunakan Printer

Ilustrasi fungsi dari printer. Sumber: unsplash.com/ unsplash+
Dikutip dari buku Panduan Pemilu Desa Berbasis Website (Teknologi Sistem Cerdas Dan Implementasi Di Masyarakat), Abdul Azis, dkk. (2019:135), cara menggunakan printer adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Cara menggunakan printer di komputer sangat mudah dan tidak perlu banyak prosedur menyulitkan untuk menjalankan fungsi dari printer tersebut. (IMA)