Konten dari Pengguna

3 Fungsi Hair Oil dan Cara Menggunakannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
17 Juli 2023 17:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
fungsi hair oil. Sumber: pexels.com/Bennie Lukas Bester
zoom-in-whitePerbesar
fungsi hair oil. Sumber: pexels.com/Bennie Lukas Bester
ADVERTISEMENT
Tidak hanya wajah saja yang membutuhkan perawatan, tetapi rambut juga. Menjaga kesehatan rambut bisa dengan menggunakan hair oil dan produk perawatan lainnya. Fungsi hair oil sendiri adalah untuk membuat rambut tampak tampil berkilau.
ADVERTISEMENT
Memiliki rambut sehat dan berkilau adalah impian semua orang sebab dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri. Apalagi jika sering beraktivitas di luar ruangan yang membuat kesehatan rambut berkurang.

Pengertian dan Cara Menggunakan Hair Oil

fungsi hair oil. Sumber: pexels.com/Element Digital
Mengutip dari buku Hair DO 201 Basic Personal Hair Do, Martha Tilaar Puspita Martha, terdapat banyak produk untuk merawat rambut salah satunya adalah hair oil. Hair oil sendiri dapat diaplikasikan sebelum keramas.
Cara menggunakannya sangat mudah, yaitu cukup mengoleskannya pada kulit kepala dan rambut kemudian bungkus dengan penutup kepala khusus. Nantinya, akan muncul panas yang bisa membuka pori-pori kulit sehingga kelembapan kulit akan tetap terjaga.
Tetapi, sebelum menggunakan hair oil penting untuk memastikan bahwa rambut dalam kondisi sangat kering. Jika rambut masih basah, bisa tunggu hingga kering, lalu mengaplikasikan produk tersebut.
ADVERTISEMENT

Fungsi Hair Oil

fungsi hair oil. Sumber: pexels.com/Helena i
Kulit kepala secara alami akan memproduksi minyak yang dapat menjaga kelembaban kulit. Ketika menyisir rambut, minyak tersebut akan tersebar merata ke seluruh permukaan kulit. Dengan menggunakan hair oil, peran minyak rambut akan terbantu.
Khususnya bagi pemilik kulit kering, penggunaan hair oil sangat dibutuhkan. Berikut ini beberapa fungsi hair oil pada kulit rambut.

1. Mencegah Masalah Rambut

Masalah yang sering kali terjadi pada kulit rambut adalah rambut bercabang, patah, dan rapuh. Hal ini karena kurangnya produksi minyak dan rambut yang terlalu sering terpapar sinar matahari.
Untuk mengatasinya, bisa menggunakan hair oil secara rutin agar kulit rambut tetap lembab. Selain itu, pengaplikasian hair oil juga bisa menguatkan rambut.

2. Menjaga Rambut Agar Tetap Berkilau

Fungsi hair oil selain untuk mencegah masalah pada rambut adalah menjaga rambut agar tetap berkilau. Adanya hair oil dan minyak alami bisa membuat rambut terus terasa lembab. Kalau sering menggunakan alat styling rambut bisa merusak kesehatan kulit.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, penggunaan hair oil secara rutin sangat dibutuhkan untuk mengembalikan kilau rambut.

3. Merawat Kulit Kepala

Terakhir adalah untuk merawat kulit kepala yang ditandai dengan munculnya masalah, seperti rasa gatal, ketombe, dan rambut rontok.
Fungsi hair oil di sini adalah untuk menutrisi rambut agar tampak sehat dan berkilau. Semua orang pasti ingin memiliki rambut yang sehat khususnya wanita karena rambut adalah mahkota. (GTA)