Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Fungsi Katalog dalam Pameran Seni Rupa
7 Januari 2024 10:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pameran membutuhkan banyak persiapan sebelum diadakan, termasuk dalam mencetak dan membuat katalog. Salah satu fungsi katalog dalam pameran adalah untuk menjelaskan karya-karya seniman tersebut.
ADVERTISEMENT
Di zaman sekarang, katalog dapat berupa cetakan di media kertas atau bentuk media digital yang dibuat secara interaktif. Hampir semua pameran seni rupa membutuhkan katalog karena media tersebut membantu pengunjung memahami keinginan seniman dan penyelenggaranya.
Fungsi Katalog dalam Pameran
Menurut buku Menimbang Ruang Menata Rupa, Mikke Susanto, Islah Gusmian (2004:142), katalog ibarat sebentuk tubuh kecil yang berisi tentang berbagai hal yang berkaitan dengan pameran yang diadakan. Mulai dari data karya hingga acara pendukung.
Katalog memegang peranan penting dalam menyampaikan informasi tentang seniman yang berkarya dan makna karyanya. Berikut adalah beberapa fungsi katalog dalam pameran yang penting untuk diketahui.
1. Menjelaskan Karya
Katalog berisi tentang karya dan seniman yang membuatnya. Di dalamnya juga terdapat detail lain yang mencakup ukuran dimensi, teknik seni yang digunakan, judul karya, nama seniman, waktu pembuatan, makna karya, dan keterangan lain yang dibutuhkan.
ADVERTISEMENT
Hal ini membuat pembaca katalog akan lebih paham tentang karya yang mereka lihat pada pameran seni rupa tersebut. Dengan mengamati dan membaca katalog, maka penyelenggara tidak perlu menjelaskan satu persatu karya yang banyak memakan waktu.
2. Membantu Pengunjung Memahami Karya
Sebuah katalog dapat menjadi sarana menyampaikan pesan dan keinginan dari seniman yang membuat karya-karya tersebut. Pengunjung yang berusaha mencari maksud dan tujuan dari sebuah karya akan terbantu dengan melihat isi katalog.
Di dalamnya tercantum isi dari pameran tersebut, sehingga pengunjung tidak merasa 'tersesat' di dalamnya. Oleh sebab itu fungsi katalog penting untuk sebuah pameran seni rupa .
3. Media Promosi
Dengan katalog, sebuah pameran dapat dikenal oleh masyarakat lebih luas. Karena di dalam katalog itu terdapat keterangan tentang seniman, galeri, panitia penyelenggara, hingga sponsor.
ADVERTISEMENT
Fungsi katalog dalam pameran sangat penting karena menjadi bagian yang menjadi jembatan interaksi antar pengunjung pameran, penyelenggara, dan juga senimannya. Membuat katalog juga perlu persiapan dan perencanaan matang agar hasilnya memuaskan ketika pameran diselenggarakan. (DVA)