Konten dari Pengguna

3 Ide Konsep Acara Bukber Seru dan Memorable

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
16 Maret 2024 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ide konsep acara bukber. Sumber: pexels.com/Zak Chapman
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ide konsep acara bukber. Sumber: pexels.com/Zak Chapman
ADVERTISEMENT
Banyak ide konsep acara bukber yang bisa diterapkan bersama dengan teman-teman sekolah ataupun kantor. Mengadakan acara bukber dengan orang-orang terdekat tentu akan mempererat tali silaturahmi.
ADVERTISEMENT
Acara buka puasa bersama adalah kegiatan yang paling ditunggu-tunggu selama bulan Ramadan. Momen ini bisa dijadikan sebagai momen yang menyenangkan dan tidak terlupakan bersama teman-teman.

Adab Saat Buka Puasa Bersama

Ilustrasi ide konsep acara bukber. Sumber: pexels.com/Ahmed Aqtai
Mengutip dari laman Universitas Al Azhar Indonesia, uai.ac.id, ada beberapa adab buka puasa bersama yang perlu diterapkan oleh umat Muslim sebagai berikut.

1. Membaca Bismillah saat akan Berbuka

Ketika mendengar azan Magrib, sebelum menyantap makanan, dianjurkan untuk membaca bismillah terlebih dahulu.

2. Berdoa Buka Puasa

Setelah itu, umat Muslim bisa berdoa bersama-sama untuk berbuka puasa.

3. Berbuka Puasa dengan Kurma dan Air

Selain itu, umat Muslim juga bisa berbuka puasa dengan kurma dan air sesuai yang diajarkan oleh Rasulullah saw.

Ide Konsep Acara Bukber yang Seru

Ilustrasi ide konsep acara bukber. Sumber: pexels.com/Michael Burrows
Agar acara buka bersama tidak terasa membosankan, bisa menerapkan beberapa ide konsep acara bukber yang seru di bawah ini.
ADVERTISEMENT

1. Tukar Hadiah

Sesi tukar hadiah atau kado bisa diadakan sebelum atau sesudah buka puasa bersama. Agar acara lebih seru lagi, penerima tidak boleh tahu siapa yang memberikan kado tersebut.
Setelah itu, penerima perlu menebak siapa yang memberikan hadiah. Agar tidak terlalu mahal, bisa memberikan rentang harga untuk hadiah yang akan diberikan kepada teman.

2. Tema BBQ

Ide berikutnya adalah buka puasa bersama dengan tema BBQ. Seseorang bisa memanggang daging, jagung, dan sosis bersama rekan kerja. Selain menjadi ide buka puasa, BBQ adalah kegiatan yang menyenangkan untuk ngabuburit.

3. Mengundang Anak Yatim

Di bulan Ramadan yang penuh berkah, tidak ada salahnya untuk berbagi kebahagiaan dengan berbuka puasa bersama anak yatim. Jika tidak memungkinkan melakukannya di tempat kerja, maka bisa mengadakan buka puasa di panti asuhan. Kegiatan ini adalah ide menarik agar bisa membuat umat Muslim lebih bersyukur atas nikmat dari Allah Swt.
ADVERTISEMENT
Tiga ide konsep acara bukber di atas bisa menjadi referensi ide buka puasa bersama yang menarik untuk dilakukan. Pilih ide yang sekiranya seru dan memorable. (GTA)