Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
3 Jenis Keseimbangan Benda Tegar beserta Syaratnya
11 Desember 2023 18:54 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jenis keseimbangan benda tegar bisa dipelajari dalam ilmu Fisika. Konsep keseimbangan benda tegar terdiri dari dua bagian, yaitu keseimbangan dan benda tegar.
ADVERTISEMENT
Secara umum, keseimbangan benda tegar berada pada kondisi di mana momentum suatu benda bernilai nol. Artinya, jika awalnya suatu benda diam, benda tersebut akan cenderung untuk diam.
Syarat Keseimbangan Benda Tegar
Mengutip dari buku Super Tips & Trik Fisika SMA, Wahyu Media (hal 143), keseimbangan benda tegar didefinisikan sebagai suatu benda yang tidak berubah bentuknya ketika diberi gaya luar. Gerak yang terjadi pada benda tegar berupa gerak translasi dan gerak rotasi.
Oleh sebab itu, syarat keseimbangan benda tegar untuk partikel adalah sebagai berikut.
Apabila benda tegar berada pada bidang xy, maka syarat keseimbangan benda tegar dapat ditulis sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Keterangan:
Jenis Keseimbangan Benda Tegar
Ada beberapa jenis keseimbangan benda tegar yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan kemampuan benda untuk kembali ke posisi semula, keseimbangan benda tegar dibagi menjadi tiga.
Adapun penjelasan mengenai jenis-jenis keseimbangan benda tegar bisa diketahui sebagai berikut.
1. Keseimbangan Stabil (Mantap)
Keseimbangan stabil (mantap) merupakan keseimbangan yang dimiliki benda jika diberikan gangguan dan setelah gangguan dihilangkan benda akan kembali ke posisi semula. Benda atau gaya tersebut akan mengakibatkan posisi benda berubah dari pusat gravitasi ke 0 naik.
2. Keseimbangan Benda Labil (Tidak Mantap)
Keseimbangan labil adalah keseimbangan benda tegar yang terjadi akibat kondisi benda tegar tersebut tidak dapat kembali lagi pada posisi semula (awal) saat benda tegar diberi pembebanan atau gaya luar yang bekerja pada benda tersebut dihilangkan. Benda atau gaya yang diberikan pada benda tegar tersebut, menyebabkan benda tegar akan berubah posisi dari pusat gravitasi ke 0 turun.
ADVERTISEMENT
3. Keseimbangan Netral (Indeferen)
Keseimbangan netral adalah keseimbangan benda tegar yang ditandai dengan tidak berubahnya posisi titik berat benda sebelum dan sesudah diberikan gangguan. Setelah gangguan dihilangkan, benda tidak kembali ke posisi semula.
Pada dasarnya, jenis keseimbangan benda tegar dalam ilmu Fisika ada tiga. Adapun penjelasan mengenai ketiga jenis di atas diharapkan bisa menambah wawasan pembaca. (NTA)