Konten dari Pengguna

3 Klasifikasi Zat Berdasarkan Kemampuan Hantaran Listrik

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
4 Oktober 2023 16:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik. Sumber foto: pixabay/Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik. Sumber foto: pixabay/Pexels
ADVERTISEMENT
Pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam, kemampuan mengalirkan listrik termasuk sifat yang berkaitan dengan keadaan fisik suatu zat. Dalam hal ini, terdapat beberapa klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik, salah satunya yaitu benda konduktor.
ADVERTISEMENT
Dari berbagai kategori zat yang dapat menyalurkan arus listrik, masing-masing memiliki kemampuan yang berbeda tergantung jenisnya. Dengan demikian, hal ini penting dipahami agar pembaca dapat membedakan ragam klasifikasi daya hantar zat yang ada.

Klasifikasi Zat Berdasarkan Kemampuan Hantaran Listrik

Ilustrasi klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik. Sumber foto: pixabay/jarmoluk
Kemampuan suatu zat untuk menghantarkan listrik disebut dengan daya hantar listrik, lebih lanjut untuk menambah pemahaman terkait hal tersebut, berikut ini klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik yang menarik untuk diketahui.

1. Konduktor

Diperlukan zat yang dapat menghantarkan arus listrik dengan baik, agar listrik dapat dialirkan dengan baik pula. Bahan yang dapat digunakan untuk menyalurkan listrik inilah yang disebut sebagai konduktor.
Contoh bahan yang bersifat konduktor yaitu logam, larutan elektrolit, raksa, dan karbon. Adapun untuk logam, memiliki daya hantar yang berbeda-beda. Jenis logam yang dapat menghantarkan listrik paling baik yaitu golongan perak dan tembaga, karena elektron dapat mengalir dengan mudah dalam komponen ini.
ADVERTISEMENT

2. Isolator

Isolator bisa disebut juga sebagai zat penyekat karena tidak dapat menghantarkan listrik dengan baik. Bahan yang termasuk isolator di antaranya yaitu parafin, ebonit, dan porselin. Bentuk isolator yang paling sempurna adalah vakum (hampa udara).

3. Semikonduktor

Semikonduktor merupakan zat yang dapat berfungsi sebagai konduktor apabila berada pada suhu tinggi , tetapi dalam keadaan temperatur rendah bisa berperan menjadi isolator.
Mengutip buku Mudah Menguasai Fisika SMP Kelas 3, Redaksi Kawan Pustaka, (2006:35), bahan semikonduktor banyak digunakan untuk membuat komponen elektronik. Pada komponen ini, semikonduktor mampu mengantarkan arus listrik ke satu arah, sedangkan arah yang berlawanan menghambatnya. Contoh zat semikonduktor adalah silikon dan germanium.
ADVERTISEMENT
Jadi, klasifikasi zat berdasarkan kemampuan hantaran listrik dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu konduktor, isolator, dan semikonduktor. Dengan memahami penjelasan tersebut, pembaca dapat lebih memahami pengelompokan zat menurut daya hantar listriknya. (Riyana)