Konten dari Pengguna

3 Tahapan Apresiasi Seni beserta Tujuan dan Contohnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
21 Desember 2023 10:55 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tahapan apresiasi seni beserta tujuan dan contohnya. Sumber: Pixabay/StockSnap
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tahapan apresiasi seni beserta tujuan dan contohnya. Sumber: Pixabay/StockSnap
ADVERTISEMENT
Suatu seni yang tercipta tidak hanya untuk dilihat saja namun juga dapat diapresiasi oleh penonton sebagai penghargaan terhadap seseorang yang sudah berhasil menciptakan suatu karya. Tahapan apresiasi seni di antaranya yaitu tahapan empatik, estetis, dan kritik.
ADVERTISEMENT
Apresiaisi seni merupakan proses penilaian atau penghargaan terhadap sebuah karya seni yang dilakukan oleh penonton atau penikmat karya seni. Contoh dari kegiatan ini salah satunya mengamati seni dari berbagai perspektif atau sudut.

Tahapan Apresiasi Seni

Ilustrasi tahapan apresiasi seni. Sumber: Pixabay/StockSnap
Dikutip dalam buku Pengantar Pendidikan Seni oleh Fithri Meiliawati (2023:95) apresiasi seni merupakan suatu usaha memahami secara meyeluruh terhadap isi atau maksud suatu karya seni yang diciptakan.
Setiap orang memiliki cara apresiasi terhadap seni yang berbeda-beda, tergantung seberapa besar seseorang ingin mengapresiasi suatu seni. Berikut tiga tahapan apresiasi seni yang dapat diterapkan saat melihat karya seni dipamerkan.

1. Empatik

Empatik merupakan tahapan dengan menilai baik dan buruknya seni, yang dilakukan dengan pengamatan mata. Pada tahapan apresiasi ini, hal yang terlibat adalah pikiran dan perasaan.
ADVERTISEMENT

2. Estetis

Estetik merupakan tahapan apresiasi yang menilai seni disertai dengan pengamatan dan juga penghayatan yang mendalam. Tahapan estetis berarti penilaian terhadap keindahan seni, terlepas dari perasaan yang diberikannya.

3. Kritik

Kritik merupakan tahapan seseorang memberikan klarifikasi, deskripsi, analisis, dan evaluasi terhadap seni yang dipamerkan. Tahapan ini biasanya dilakukan oleh para kritikus seni yang sudah sangat berpengalaman.
Kritik umumnya bukan hanya berbentuk pujian, tetapi juga disertai penjelasan, deskripsi, analisis, hingga kesimpulan lengkap mengenai karya seni tersebut. Untuk menyampaikan hal ini, kritikus seni akan lebih dulu mengamati karya seni sebelum memberikan komentarnya.

Tujuan dan Contoh Apresiasi Seni

Ilustrasi tujuan dan contoh apresiasi seni. Sumber: Pixaay/YasDO
Semua karya seni memiliki hak untuk mendapatkan apresiasi dengan baik. Namun, tidak jarang masih ada yang bingung terkait dengan apa sebenarnya tujuan dan contoh dari apresiasi tersebut, berikut penjelasan lengkapnya.
ADVERTISEMENT

1. Tujuan

Apresiasi seni menjadi suatu bentuk proses penilaian maupun penghargaan yang diberikan terhadap sebuah karya seni. Apresiasi ini diberikan oleh penikmat maupun penonton dari karya seni tersebut. Tujuan dari pemberian apresiasi terhadap karya seni yaitu:

2. Contoh

Apresiasi seni dapat dilakukan dengan berbagai cara dan bentuk. Contoh apresiasi seni di antaranya yaitu:
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan 3 tahapan apresiasi seni beserta tujuan dan contohnya. Perlu diketahui apresiasi seni bisa dilakukan oleh semua orang tanpa harus memperhatikan latar belakang pendidikan yang dimiliki. (MRZ)