Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
4 Ciri-ciri Bioteknologi Modern dan Manfaatnya dalam Kehidupan
24 Agustus 2023 18:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri bioteknologi modern, yaitu memakai peralatan canggih dan teknologi mutakhir yang kekinian. Bioteknologi banyak digunakan untuk mengentaskan banyak permasalahan dalam kehidupan manusia.
ADVERTISEMENT
Persoalan seperti pasangan suami istri yang sulit mempunyai keturunan bisa memakai bioteknologi modern, seperti bayi tabung untuk mengentaskan masalahnya. Demikian pula dalam dunia pertanian, pembibitan tanaman pun dapat dilakukan dengan bioteknologi modern.
4 Ciri-ciri Bioteknologi Modern
Bioteknologi modern merupakan bioteknologi yang memakai teknik rekayasa genetika. Mengutip dari buku Ekoliterasi dalam Pembelajaran Kimia dan Biologi Pendidikan Dasar, Dr. Yanti Fitria, M.Pd (2020), ciri-ciri bioteknologi modern adalah sebagai berikut.
1. Memakai Makhluk Hidup dan Komponennya Secara Langsung
Bioteknologi modern melibatkan makhluk hidup dan komponennya. Contohnya dalam proses bayi tabung, maka komponen yang diambil adalah sel telur dan sperma dari induknya, dalam proses pembibitan tanaman di laboratorium (kultur jaringan) mengambil bagian tubuh tanaman untuk dikembangbiakkan selnya.
2. Menggunakan Prinsip-prinsip Ilmiah
Bioteknologi memakai prinsip ilmiah dan tidak boleh menyalahi aturan yang telah ditetapkan oleh etika dalam penggunaannya. Misalnya, tidak boleh melakukan perkembangbiakan organisme berbahaya di laboratorium yang akan merusak alam, tidak boleh melakukan bayi tabung apabila sel yang dipakai bukan sel kelamin pasangan suami istri.
ADVERTISEMENT
3. Hasil Pengkajian Berbagai Disiplin Ilmu yang Mendalam
Bioteknologi mengkaji berbagai displin ilmu yang mendalam, misalnya dalam pembuatan kultur jaringan, ada pengkajian ilmu botani dan kimia.
Ilmu botani digunakan untuk menelaah tumbuhan yang akan dikembangbiakkan dan ilmu kimia dipakai untuk mengukur larutan yang digunakan sebagai bahan perkembangbiakan tumbuhan.
4. Tidak Dapat Diproduksi Secara Masal
Bioteknologi tidak dapat diproduksi secara masal lantaran perlu campur tangan manusia, dan tidak bisa seluruhnya menggunakan mesin.
5 Manfaat Bioteknologi Modern
Dikutip dari buku Fresh Update Mega Bank Soal Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) SMP kelas 1, 2, & 3, Tim Guru Eduka (2015:405), manfaat bioteknologi modern secara tidak langsung meningkatkan perekonomian rakyat apabila digunakan dalam kegiatan bisnis. Selain itu, manfaatnya bisa dilihat seperti di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri bioteknologi modern dialam kehidupan yang telah dijelaskan di atas dapat menjadi pembeda yang nyata antara bioteknologi modern dan konvensional. (IMA)