Konten dari Pengguna

4 Contoh Bidang Studi dalam Dunia Pendidikan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
25 Oktober 2023 17:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh bidang studi. Sumber foto: pixabay/WOKANDAPIX
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh bidang studi. Sumber foto: pixabay/WOKANDAPIX
ADVERTISEMENT
Pada lingkup pendidikan, terdapat berbagai bidang studi yang dipelajari. Aspek ini digunakan para akademisi untuk mendalami suatu ilmu pengetahuan dan keahlian. Adapun contoh bidang studi salah satunya yaitu matematika.
ADVERTISEMENT
Bidang studi dapat mencakup pembahasan terkait disiplin ilmu tertentu, yang kemudian dipelajari secara sistematis. Sebab, masing-masing bidang mempunyai kerangka terstruktur, berkaitan dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.

Contoh Bidang Studi dalam Dunia Pendidikan

Ilustrasi contoh bidang studi. Sumber foto: pixabay/ monicore
Menurut buku Filsafat Pendidikan Islam Analisis Pemikiran Filosofis Kurikulum 2013, Dr. Lalu Muhammad Nurul Wathoni, M.Pd.I, (2018:235), pengertian bidang studi adalah bahan pengajaran setiap bidang studi yang ada dalam suatu kurikulum yang dilengkapi dengan sub pokok bahasan.
Berkenaan dengan hal tersebut, suatu bidang studi tersusun dari beberapa urutan, di antaranya penyampaian materi, penggunaan media (tertulis, lisan, audiovisual, dan metode penyampaian), serta tahap penilaian peserta didik.
Agar lebih memahami hal tersebut, berikut beberapa contoh bidang studi dalam pendidikan yang bisa diketahui.
ADVERTISEMENT

1. Bidang Matematika

Mengutip buku Matematika Islam: Relasi Harmonis Matematika dengan Islam, Mahasiswa Tadris Matematika Angkatan 2018, (2021:213), matematika memiliki pengertian ilmu tentang bilangan, antara bilangan, dan prosedur operasional yang digunakan dalam menyelesaikan masalah bilangan.
Bidang studi matematika termasuk ilmu yang mendalami terkait dengan angka dan perhitungan secara matematis. Dalam hal ini, terdapat banyak materi yang dapat dipelajari dalam matematika, meliputi statistika, kalkulus, geometri, aljabar, komputasi dan lain sebagainya.

2. Ilmu Sosial

Ilmu sosial merupakan bidang keilmuan yang dapat mencakup seluruh aspek di dalam kehidupan, seperti dinamika sosial, pola perilaku interaksi manusia, dan pengaruh kebijakan terhadap masyarakat. Untuk beberapa bidang yang didalami antara lain antropologi, psikologi, hingga sosiologi.

3. Sastra

Sastra adalah bidang ilmu yang di dalamnya terdapat pembelajaran terkait kepenulisan naskah, prosa, cerita serta karya sastra lainnya. Kemudian, sastra kontemporer dan klasik dari berbagai budaya juga merupakan cakupan dalam bidang ini.
ADVERTISEMENT
Selain itu, sastra juga mampu memberikan wawasan umum tentang masalah sosial maupun intelektual, yang tentunya berguna bagi perkembangan ilmu pengetahuan.

4. Biologi

Secara umum, biologi ialah bidang studi yang mengulik lebih mendalam tentang makhluk hidup, baik berupa mikroba, hewan, dan tumbuhan. Dikenal juga sebagai cabang Ilmu Pengetahuan Alam, biologi mengkaji beberapa aspek terkait struktur organisme, sel, ekologis hingga genetika.
Terdapat banyak contoh bidang studi yang diterapkan sebagai bahan ajar di dunia pendidikan. Melalui penjelasan di atas semoga dapat menambah wawasan.(Riyana)