Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Hewan Huruf Y yang Wajib Diketahui
22 April 2024 13:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Hewan huruf y merupakan kelompok hewan yang menarik untuk dipelajari. Selain namanya unik, hewan ini juga memiliki jenis yang beragam. Adapun salah satu contohnya yaitu yarara.
ADVERTISEMENT
Hewan huruf y barangkali belum begitu familiar. Namun, dengan mengetahui contoh-contohnya, hal ini dapat meningkatkan wawasan pembaca tentang keragaman satwa yang ada.
Hewan Huruf Y yang Wajib Diketahui
Terdapat banyak sekali jenis hewan yang dapat diklasifikasikan menurut karakteristik tertentu. Berbagai satwa tersebut dikelompokkan karena mempunyai perbedaan maupun persamaan. Termasuk kelompok hewan menurut persamaan huruf-huruf penyusun namanya.
Adanya hal ini, dapat memudahkan pembaca untuk mempelajari suatu jenis hewan dan mampu memperkirakan ciri-ciri berdasarkan kemiripan di dalam kelompoknya.
Adapun untuk menambah wawasan, di bawah ini adalah beberapa contoh hewan huruf y yang dapat disimak.
1.Yabby
Yabby (cyan yabby) merupakan salah satu hewan yang diawali dengan huruf y. Satwa tersebut habitatnya berada di kawasan Australia. Yabby termasuk jenis udang karang air tawar yang memiliki karakteristik tubuh berwarna terang.
ADVERTISEMENT
2.Yarara
Yarara (Bothrops alternatus) berasal dari Amerika Selatan. Hewan ini termasuk dalam kelompok ular yang memiliki bisa mematikan. Sehingga yarara dikenal sebagai jenis hewan yang berbahaya.
3.Yuyu
Berdasarkan buku Ensiklopedia Adaptasi di Alam Raya, Ajeng Wind, (2020:283), yuyu merupakan hewan yang mirip dengan kepiting, tapi ukurannya jauh lebih kecil. Hewan ini sering disebut dengan kepiting sawah. Yuyu umumnya di sawah, saluran irigasi, atau tempat becek lainnya.
Namun, berbeda dengan kepiting yang menjadi idola dan banyak disantap sebagai hidangan laut (seafood). Yuyu malah menjadi musuh petani karena sifatnya mengganggu. Tidak heran, apabila burung, bebek, ular, dan katak berperan untuk mengendalikan populasi yuyu.
4.Yaki
Yaki dapat dikenal juga sebagai monyet wolai. Satwa ini terdapat di Pulau Sulawesi, tepatnya Sulawesi bagian utara dan pulau-pulau di sekitarnya. Yaki termasuk kategori hewan terancam punah karena populasinya semakin menurun, yaitu diperkirakan sejumlah 3.000 ekor.
ADVERTISEMENT
Yaki termasuk hewan sosial yang hidup secara berkelompok. Dalam satu kelompok ada 5-10 ekor. Kawanan yaki menghabiskan waktunya untuk mencari makanan berupa buah-buahan. Selain itu, untuk memenuhi kebutuhan protein, maka satwa tersebut mamakan serangga.
Hewan yaki memiliki kebiasaan unik, yaitu menyimpan makanan pada kantung khusus di dalam pipinya. Kemudian, ketika berjalan simpanan makanan tersebut akan dikunyah dan ditelan lalu dibuang bijinya.
Itulah kumpulan hewan huruf y dan penjelasannya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan pembaca tentang keunikan dan keanekaragaman hewan di alam. (Riyana)