Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.7
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
4 Manfaat Panel Surya Bagi Lingkungan
8 Maret 2024 17:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Panel surya adalah sebuah alat yang tersusun atas sel surya yang mampu mengubah energi dari matahari menjadi energi listrik. Selain mampu menghasilkan energi listrik, manfaat panel surya bagi lingkungan ternyata lebih unggul dibanding penghasil listrik lainnya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pendalaman Pemantapan Materi Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SMP, Fritz Hotman Syahmahita Damanik (2023:118), panel surya adalah salah satu alat yang potensial untuk dijadikan energi alternatif pada masa krisis energi.
Apa Saja Manfaat Panel Surya bagi Lingkungan?
Dengan menipisnya sumber daya alam yang ada di bumi, mendorong upaya ilmuan untuk mencari alternatif energi. Salah satu yang ditemukan adalah panel surya. Selain dapat mengatasi krisis energi, panel surya juga memiliki manfaat bagi lingkungan seperti berikut ini.
1. Mengurangi Emisi Karbon
Manfaat panel surya untuk lingkungan yang pertama adalah efektif untuk meminimalisir emisi karbon. Pemakaian panel surya dapat mengurangi ketergantungan bahan bakar fosil yang selalu menghasilkan karbon dioksida.
2. Mengurangi Polusi Udara
Panel surya juga dapat mengurangi polusi udara karena tak membutuhkan pengolahan yang menghasilkan asap tebal yang mencemari sekitarnya seperti yang terjadi pada pengolahan batu bara.
ADVERTISEMENT
Dengan mengurangi pembangkit listrik berbahan fosil sama saja dengan mengurangi emisi partikulat, nitrogen oksida, dan sulfur oksida menyebar di udara. Hal ini bermanfaat langsung untuk kesehatan pernapasan.
3. Tidak Ada Emisi Rumah Kaca
Panel surya juga tak mengasilkan emisi gas rumah kaca ketika menghasilkan energi listrik. Hal ini artinya panel surya tak hanya membantu mengurangi emisi gas karbon, tetapi juga mengurangi emisi gas yang menyebabkan pemanasan global.
4. Kestabilan Pasokan Energi
Keuntungan yang tak kalah penting adalah terjadinya kestabilan pasokan energi. Hal ini karena matahari adalah sumber energi yang konsisten, jadi energi listrik akan selalu ada. Energi listrik tersebut akan dapat senatiasa dipakai untuk merawat lingkungan.
Baca Juga: 3 Manfaat Panel Surya dan Cara Pemasangannya
Demikian penjabaran mengenai manfaat panel surya bagi lingkungan lengkap dengan penjelasannya. Jadi, manfaat alat berenergi surya ini adalah dapat mengurangi polusi udara lingkungan, emisi karbon, emisi rumah kaca, dan mendukung kestabilan pasokan energi. (SLM)
ADVERTISEMENT