Konten dari Pengguna

4 Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh dan Faktor-Faktor yang Memengaruhinya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
30 Oktober 2023 9:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh. Sumber foto: Unsplash/Magic Keegan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh. Sumber foto: Unsplash/Magic Keegan
ADVERTISEMENT
Para atlet perlu mengetahui berbagai teknik dalam olahraga, termasuk teknik dasar permainan lompat jauh. Cabang atletik lompat jauh sudah menjadi bagian dari pertandingan Olimpiade sejak tahun 1896.
ADVERTISEMENT
Ccabang olahraga lompat jauh ini semakin berkembang dan diajarkan di berbagai sekolah untuk menghasilkan atlet muda. Lompat jauh adalah cabang atletik yang menggunakan gerakan melompat ke depan atas.

Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh

Ilustrasi Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh. Sumber foto: Unsplash/Redd F
Cabang atletik yang menggunakan gerakan melompat ke depan atas dalam upaya membawa titik berat badan selama mungkin di udara. Hal tesebut harus dilakukan secara cepat dan melakukan tolakan untuk memperoleh jarak yang sejauh-jauhnya.
Sama halnya dengan cabang olahraga lain, lompat jauh juga memilih teknik tersendiri yang harus dilakukan oleh atlet agar dapat mencapai lompatan dengan jarak yang jauh. Berikut adalah empat teknik dasar permainan lompat jauh yang perlu diketahui.

1. Teknik Awalan

Dalam teknik awalan, gerakan atlet lompat jauh harus dilakukan dengan lari secepat mungkin. Agar dapat memperoleh kecepatan maksimal sebelum akhirnya melakukan tolakan.
ADVERTISEMENT
Teknik awalan ini juga dapat dinilai sebagai suatu tindakan untuk mendapatkan kecepatan horizontal secara maksimal. Kemudian tindakan diubah menjadi kecepatan vertikal ketika melakukan tolakan.
Teknik awalan ini harus dilakukan dengan berlari secepat mungkin dari jarak kira-kira 40-45 meter pada sebuah lintasan lari. Lalu, lakukan tolakan dengan menggunakan kedua kakinya.

2. Teknik Menumpu atau Tolakan

Teknik ini merupakan gerakan paling penting dalam cabang atletik lompat jauh karena sangat menentukan hasil lompatan yang sempurna. Atlet akan melakukan tolakan pada sebuah papan atau balok tumpu menggunakan kaki terkuat.
Tolaka dilakukan dengan mengubah kecepatan horizontal menjadi kecepatan vertikal. Ketika melakukan tumpuan, posisi badan atlet tidak boleh terlalu condong.
Tumpuan yang dilakukan juga harus kuat, cepat, dan seimbang. Keseimbangan badan atlet dalam melakukan tolakan juga dipertimbangkan supaya tidak goyah.
ADVERTISEMENT

3. Teknik Melayang

Gerakan dalam teknik ini harus dilakukan setelah meninggalkan balok tumpuan. Ketika melakukan teknik gerakan melayang ini, badan atlet harus tetap terjaga keseimbangannya. Ayunan kedua tangan juga bisa membantu alet unttuk menjaga keseimbangan tubuhnya.

4. Teknik Mendarat

Teknik mendarat ini harus dilakukan atlet sebaik mungkin. Jangan sampai badan atau lengan atlet justru jatuh ke arah belakang, karena akan menyebabkan cedera. Pendaratan pada bak lompat dimulai dengan posisi kedua tumit dan kaki dalam posisi rapat.
Gerakan-gerakan ketika pendaratan juga harus dilakukan dengan kedua kaki. Hal yang harus diperhatikan dalam teknik mendarat ini adalah kedua kaki yang digunakan untuk mendarat harus dilakukan secara bersamaan, diikuti dengan dorongan pinggul ke arah depan.

Faktor yang Memengaruhi Permainan Lompat Jauh

Ilustrasi Teknik Dasar Permainan Lompat Jauh. Sumber foto: Unsplash/Thien Dang
Dikutip dari buku Sehat dan Tangkas Berolahraga, Asep Kurnia dkk (2006: 26), lompat jauh merupakan olahraga dari papan loncatan ke daerah pendaratan yang berpasir. Setiap pemain mempunyai 6 kali percobaan .
ADVERTISEMENT
Tujuan lompat jauh adalah melompat sejauh-jauhnya karena hasil yang diukur dalam lomba, yaitu jauhnya lombatan. Untuk menjangkau lompatan yang jauh harus ditunjang dengan teknik yang benar. Berikut adalah faktor-faktor yang mempengaruhi lompat jauh.

1. Kecepatan (Speed)

Kecepatan merupakan kemampuan untuk memindahkan sebagian atau keseluruhan tubuh. Kecepatan biasanya dipengaruhi oleh kekuatan dan fleksibilitas atlet.

2. Kekuatan (Strength)

Kekuatan merupakan jumlah tenaga yang dihasilkan oleh otot tubuh atlet. Sehingga dapat melakukan lompatan secara maksimal.

3. Daya Ledak

Daya ledak merupakan kemampuan otot tubuh dalam melakukan tolakan dan melayang di udara ketika lepas dari balok tumpuan.

4. Keseimbangan

Keseimbangan merupakan kemampuan untuk mempertahankan tubuh dalam posisi tertentu secara benar. Mulai dari teknik awalan melakukan lompatan hingga teknik mendarat.

5. Keterampilan

Keterampilan merupakan kemampuan untuk melakukan suatu gerak motorik secara tepat dan benar.
ADVERTISEMENT

6. Koordinasi

Koordinasi merupakan hal yang harus dimiliki oleh atlet cabang olahraga lompat jauh untuk dapat menyelaraskan gerakan tubuhnya sesuai dengan kebutuhan.
Itulah empat teknik dasar permainan lompat jauh dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Semoga penjelasan tersebut dapat menambah wawasan para pembaca tentang olahraga yang satu ini. (Msr)