Konten dari Pengguna

5 Contoh Desain Grafis dan Fungsinya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
9 September 2023 15:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Desain Grafis. Sumber: Unsplash/Khanh Tu Nguyen Huy
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Desain Grafis. Sumber: Unsplash/Khanh Tu Nguyen Huy
ADVERTISEMENT
Desain grafis tidak hanya meliputi gambar dan tulisan saja. Ada banyak contoh desain grafis yang dapai ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Perkembangannya juga semakin pesat dengan adanya teknologi.
ADVERTISEMENT
Produk-produk yang ada pada saat ini ada yang dihasilkan oleh keterampilan desain grafis. Penggunaannya lebih luas, mulai dari untuk bidang komersial dan sosial. Kebutuhannya semakin meningkat apalagi pada era digital saat ini.

Contoh Desain Grafis dan Fungsinya

Ilustrasi Contoh Desain Grafis. Sumber: Unsplash/NordWood Themes
Menurut buku, Desain Grafis Komplet, Jubilee Enterprise, (2018:1), desain grafis adalah salah satu bentuk komunikasi yang memanfaatkan elemen visual seperti bentuk, foto, tulisan, dan elemen lainnya.
Desain grafis menjadi ilmu dan keterampilan yang belajar untuk memanfaatkan semua elemen untuk berkomunikasi dengan baik. Berikut contoh desain grafis serta penjelasan dan fungsinya.

1. Iklan Majalah dan Surat Kabar

Desain iklan pada majalah dan surat kabar meliputi pembuatan elemen visual dan pesan yang berfungsi untuk menarik perhatian dan memengaruhi khalayak agar tertarik pada produk atau layanan yang ditawarkan.
ADVERTISEMENT

2. Brosur

Brosur adalah media yang digunakan untuk mempromosikan barang atau jasa. Di dalamnya memuat informasi penting untuk disampaikan kepada masyarakat. Biasanya, brosur berupa lembaran dengan gambar dan tulisan yang menarik sehingga berfungsi sebagai penarik perhatian.

3. Baliho

Media baliho merupakan contoh desain grafis untuk media luar ruangan. Biasanya, dipasang di tepi jalan utama dengan ukuran besar. Desain grafis pada produk baliho biasanya berupa gambar dan tulisan yang menarik perhatian. Fungsi baliho adalah untuk mempromosikan produk atau event tertentu.

4. Kemasan Produk

Contoh desain grafis selanjutnya adalah desain kemasan dari sebuah produk. Kemasan adalah salah satu elemen penting untuk pemasaran suatu merek. Fungsi desain kemasan produk adalah untuk menarik perhatian konsumen, membedakan produk dari pesaing.
ADVERTISEMENT

5. Desain Multimedia

Dalam hal ini desain grafis menggabungkan beberapa unsur berupa audio, video, dan interaktif dalam satu karya. Fungsinya adalah menciptakan pengalaman multimedia yang menarik.
Berbagai contoh desain grafis berfungsi untuk menyampaikan pesan kepada yang melihatnya, dengan menggabungkan semua unsur mulai dari gambar, tulisan, hingga suara. Desain grafis memiliki peranan penting di era digital saat ini. (DVA)