Konten dari Pengguna

5 Contoh Kerajinan dari Limbah Plastik yang Mudah Dibuat

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 Oktober 2023 18:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh kerajinan dari limbah plastik. Foto : Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh kerajinan dari limbah plastik. Foto : Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sampah plastik adalah salah satu material sisa yang tidak bisa diurai oleh tanah. Namun, sampah plastik dapat di daur ulang menjadi kerajinan tertentu. Salah satu contoh kerajinan dari limbah plastik yaitu celengan.
ADVERTISEMENT
Kampanye untuk mengurangi sampah plastik terus digaungkan oleh pemerintah dan berbagai lapisan masyarakat. Apabila masih ada sampah plastik di rumah, bisa dikumpul dan dijadikan berbagai kerajinan yang memiliki nilai ekonomis.

Contoh Kerajinan dari Limbah Plastik

Ilustrasi contoh kerajinan dari limbah plastik. Foto : Unsplash
Limbah plastik adalah salah satu jenis sampah yang mampu memberikan ancaman serius terhadap lingkungan. Hal itu disebabkan karena plastik mengandung sejumlah partikel yang berbahaya bagi tanah dan air. Sampah plastik juga tidak boleh dibakar karena dapat menghasilkan gas yang sifatnya beracun
Dampak yang ditimbulkan akibat adanya sampah plastik juga sangat besar. Beberapa dampak yang bisa ditimbulkan antara lain pencemaran air dan tanah, mengacaukan proses rantai makanan dalam ekosistem, pemanasan global hingga bahaya banjir.
Oleh karena itu, sampah plastik sebisa mungkin didaur ulang untuk menjadi bahan yang lebih berguna. Dalam pembuatannya pun tidak sulit, bahkan memerlukan barang-barang yang tidak banyak.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Pegangan Karang Taruna Manajemen Organisasi Hingga Pengelolaan Ekonomi Produktif, Shiane Artha Juwita (2019:26), berikut ini beberapa contoh kerajinan dari limbah plastik yang bisa dibuat dengan mudah.

1. Lampu Terbuat dari Sendok Plastik

Ketika melihat limbah plastik berupa sendok plastik yang masih layak pakai sebaiknya tidak dibuang terlebih dahulu. Sebab, limbah plastik tersebut masih bisa dimanfaatkan dalam pembuatan lampu.
Pembuatan lampu ini bagus jika diterapkan dan menjadi kerajinan yang akan memiliki nilai seni. Proses pembuatannya juga mudah untuk dilakukan.

2. Keranjang Serbaguna dari Limbah Tutup Botol

Tutup botol plastik dapat dimanfaatkan sebagai tempat sampah. Tidak hanya itu saja, limbah botol plastik juga dapat digunakan sebagai keranjang pakaian.
Jika dijual, maka keduanya akan menghasilkan nilai tinggi. Sebab, kedua barang tersebut memiliki ide yang unik.
ADVERTISEMENT

3. Celengan dari Limbah Botol Plastik

Membeli celengan kaleng sudah sering dilakukan, tapi membuat celengan dari limbah plastik merupakan cara yang unik.
Cara yang perlu dilakukan adalah menyediakan botol bekas. Di mana botol bekas tersebut perlu dilubangi dan dihias sedemikian rupa hingga menjadi celengan.

4. Tempat Pensil dari Botol Bekas

Tempat pensil kekinian dan imut dapat dibuat dengan menggunakan botol bekas. Tempat pensil tersebut juga bisa digunakan untuk meningkatkan semangat belajar.

5. Tas Belanja dari Limbah Plastik

Konsep tas belanja menggunakan limbah plastik merupakan suatu konsep yang unik. Bahan yang digunakan bisa diambil dari pembungkus sabun atau minyak goreng. Dipotong-potong dengan ukuran yang sama lalu direkatkan.
Menjaga lingkungan adalah tugas bersama, sebisa mungkin meminimalisir penggunaan plastik. Apabila masih ada sampah tersebut di rumah, beberapa contoh kerajinan limbah plastik di atas bisa dijadikan referensi untuk membuat kerajinan.(NFA)
ADVERTISEMENT