Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Manfaat Ikan Lele untuk Ibu Hamil
21 Juli 2023 17:38 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Perlu diketahui bahwa manfaat ikan lele untuk ibu hamil sangat melimpah. Sebab, ikan lele mempunyai nutrisi baik yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti kalori, lemak, protein, fosfor, vitamin B12, thiamin dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Maka tidak heran, jika banyak ibu hamil yang mencari ikan lele untuk dikonsumsi. Selain nutrisinya, kelebihan ikan lele, yaitu mudah ditemukan dan memiliki harga yang terjangkau.
Manfaat Ikan Lele
Salah satu manfaat ikan lele adalah sebagai penambah energi. Dikutip dari buku Lele Organik Hemat Pakan, Mahmud Efendi, Maloedyn Sitanggang, Yurinda Dini (2015:131), menyatakan bahwasannya kandungan protein yang tinggi pada ikan lele memenuhi asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh, sehingga sangat baik untuk menyuplai energi tubuh manusia.
Tidak hanya sebagai penambah energi tubuh, ada beragam manfaat lain yang harus diketahui, yaitu
1. Mengontrol Berat Badan
Saat sedang mengandung, bertambahnya berat badan pada ibu hamil merupakan hal yang wajar. Namun, hal ini bisa diatasi dengan cara mengonsumsi ikan lele selama masa kehamilan, dikarenakan memiliki kalori yang rendah.
ADVERTISEMENT
2. Mencegah Anemia
Tidak jarang, ibu yang sedang hamil mengalami gangguan sel darah merah. Ikan lele bisa menjadi alternatif untuk menambah kurangnya asupan vitamin B12 di dalam tubuh. Selain ikan lele, ibu hamil juga disarankan untuk mengonsumsi produk hewani serta produk olahan susu lainnya.
3. Mengurangi Kram di Kaki
Merasakan kram di kaki merupakan hal yang sering terjadi pada ibu hamil. Apalagi masa kehamilan sudah memasuki trimester kedua dan ketiga. Untuk mengatasi kram ini, mengonsumsi ikan lele serta memperbanyak air putih bisa menjadi solusi yang tepat.
4. Membuat Janin Sehat
Protein dalam ikan lele bisa membantu janin menjadi lebih sehat dan kuat, lho. Ibu hamil sudah bisa memenuhi 25% asupan protein yang disarankan selama masa kehamilan, hanya dengan mengonsumsinya.
5. Menjaga Kesehatan Tulang
Ikan lele memiliki tingkat fosfor yang lumayan tinggi. Tidak hanya itu, kandungan vitamin D dan kalsiumnya pun membuat gigi serta tulang pada janin menjadi kuat.
ADVERTISEMENT
Cukup banyak ya manfaat ikan lele untuk ibu hamil dan janinnya. Jangan lupa untuk periksakan kondisi janin secara rutin, agar ibu dan calon baby tetap sehat selama masa kehamilan. (LFP)