Konten dari Pengguna

5 Manfaat Sampah yang Baik untuk Kehidupan Manusia

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 September 2023 18:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Manfaat Sampah yang Unik. Sumber: unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Manfaat Sampah yang Unik. Sumber: unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pastinya, setiap rumah tangga menghasilkan banyak sampah yang berasal dari hasil penggunaan barang atau sisa makanan. Semakin lama, semakin banyak sampah yang menumpuk. Menariknya, ternyata ada segudang manfaat sampah yang jarang orang ketahui.
ADVERTISEMENT
Sampah terbagi menjadi dua macam, yaitu sampah organik dan anorganik. Menurut buku Pemanfaatan Biomas Sampah Organik, Fauziatun Nisak dkk (2019:37), sampah organik adalah sampah yang mudah lapuk dan terurai. Namun, sampah anorganik adalah sampah yang tidak mudah terurai.
Kedua macam sampah tersebut memiliki cara yang berbeda dalam mengolahnya dan bahkan manfaatnya sendiri. Meskipun sampah disebut sebagai sisa penggunaan atau tidak terpakai lagi, tetapi sampah memiliki segudang manfaat yang sangat berguna dalam kehidupan manusia.

5 Manfaat Sampah bagi Kehidupan Sehari-Hari

Manfaat Sampah yang Berguna Bagi Makhluk Hidup. Sumber: unsplash.com
Banyak orang menganggap sampah tidak memiliki arti berharga, mengotori rumah dan sarang penyakit. Padahal, banyak manfaat sampah yang bisa menghasilkan efek positif bagi kehidupan di sekitarnya apabila diolah dengan benar. Berikut manfaat sampah.
ADVERTISEMENT

1. Pupuk Kompos

Sampah organik yang telah dikumpulkan dapat menjadi pupuk kompos sebagai cara untuk menyuburkan tanaman. Sampah yang cocok untuk dijadikan sebagai kompos adalah sisa sayuran, buah-buahan, daun kering, batang, dan sisa makanan lainnya.
Caranya mudahnya adalah salah satu anggota keluarga bisa membuat lubang di tanah dan berikan pipa untuk menaruh sampah organik tersebut. Kemudian berikan tutup dan tunggu hingga sampahnya membusuk dan terlihat seperti tanah.

2. Bahan Kerajinan Tangan

Sampah anorganik juga dapat memiliki manfaat berguna bahkan bisa menjadi media untuk dijual. Seseorang bisa merubah botol plastik atau botol sampo menjadi sebuah kerajinan tangan yang unik dan cantik. Bahkan setiap bagian dari botol bisa dialokasikan menjadi kerajinan.

3. Bahan Biogas dan Listrik

Ternyata sampah organik dan anorganik dari hasil sampah rumah tangga bisa menjadi bahan biogas dan listrik. Hal ini dapat menjadi alternatif untuk mengganti tabung elpiji untuk memasak dan bisa digunakan untuk kegiatan lainnya.
ADVERTISEMENT
Sehingga, alat ini dapat menjadi cara untuk mengurangi pengeluaran untuk biaya membeli gas. Namun, pembuatan alat ini memerlukan biaya yang sangat besar karena memerlukan jasa profesional.

4. Media Penanaman Jamur

Sampah juga bermanfaat sebagai media untuk budidaya jamur karena dapat memberikan hasil memuaskan. Jamur akan tumbuh dengan baik karena efek dari sampah organik yang dijadikan sebagai pupuk.

5. Bahan Pakan Ternak

Sampah juga bisa menjadi tambahan pakan ternak, tentunya sampah berupa organik. Misalnya, bahan campuran makan untuk kambing, sapi, ayam, babi, dan masih banyak lagi.
Demikian beberapa manfaat sampah yang bisa dialokasikan untuk memberikan dampak positif dan melestarikan lingkungan. Selain bisa mengurangi penumpukkan sampah yang tak terkendali, setiap rumah tangga bisa memanfaatkan sampah untuk hal-hal lainnya. (AYA)
ADVERTISEMENT