Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
6 Cara Melestarikan Budaya Nasional Indonesia Agar Tidak Punah
16 Februari 2024 17:45 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara melestarikan budaya nasional Indonesia bisa dilakukan dengan berbagai cara. Upaya pelestarian budaya bangsa ini sebagai bentuk untuk menjaga kebudayaan negara agar tidak punah di zaman modern seperti sekarang ini.
ADVERTISEMENT
Melestarikan budaya nasional harus dilakukan oleh seluruh warga negara. Salah satu cara dalam melestarikan budaya nasional, yaitu menginternalisasi nilai-nilai budaya dalam kehidupan.
Cara Melestarikan Budaya Nasional Indonesia
Dikutip dari buku Antropologi: Mengungkap Keragaman Budaya, Tedi Sutardi (20-21), kebudayaan nasional Indonesia adalah hasil karya warga Indonesia yang umumnya dirasakan memiliki nilai yang tinggi sehingga menjadi kebanggaan orang Indonesia.
Kuat tidaknya kebudayaan nasional ditentukan oleh kuat tidaknya kebudayaan daerah. Oleh karena itu, usaha memajukan kebudayaan nasional dari masyarakat yang majemuk harus diikuti dengan pemerataan kesejahteraan bersama.
Berikut adalah cara melestarikan budaya nasional Indonesia agar tidak punah atau hilang.
1. Mempelajari dan Mengembangkan Budaya Lokal Indonesia
Indonesia adalah negara yang dikenal akan keberagaman budayanya. Banyaknya budaya yang ada mengharuskan warga negara, seperti generasi muda untuk mempelajari dan mengembangkan berbagai kebudayaan yang ada di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dengan mempelajari beberapa kebudayaan yang ada di Indonesia, tentu saja akan menambah wawasan. Tak hanya itu saja, itu menjadi salah satu sikap menghargai kekayaan budaya yang dimiliki oleh masyarakat Indonesia.
2. Tidak Terpengaruh oleh Kebudayaan Asing
Pada era globalisasi saat ini mempermudah masuknya kebudayaan asing ke negara Indonesia. Jika masyarakat terpengaruh akan kebudayaan asing tersebut, tentunya dapat membuat budaya lokal menjadi tergeser.
Maka dari itu, masyarakat Indonesia sebaiknya memilah-milah budaya asing dengan baik. Tujuannya untuk tidak mematikan perkembangan budaya daerah dan budaya nasional.
3. Memperkenalkan Budaya Nasional ke Negara Lain
Salah satu pelestarian budaya yang bisa dilakukan oleh warga negara, yaitu memperkenalkan budaya ke negara lain. Dengan demikian, budaya bangsa bisa lebih dikenal dan dihargai oleh negara lain.
Cara yang bisa dilakukan untuk mempromosikan keberagaman budaya Indonesia ke negara lain, yaitu mengunggah beberapa budaya daerah atau budaya nasional melalui media sosial.
ADVERTISEMENT
4. Mengajarkan Budaya Indonesia ke Warga Negara Asing
Mengajarkan budaya Indonesia ke negara lain merupakan bentuk pelestarian budaya. Dengan demikian, semakin banyak orang yang akan mengetahui budaya daerah atau budaya nasional.
5. Mengenal Budaya Daerah
Budaya daerah merupakan akar dari budaya nasional. Maka dari itu, sebagai warga negara yang baik sebaiknya mengenali budaya daerah sebagai bentuk pelestarian budaya nasional.
6. Menjadikan Budaya Sebagai Identitas Bangsa
Salah satu cara dalam melestarikan budaya nasional adalah dengan menjadikan budaya sebagai identitas bangsa. Dengan mengenalkan budaya daerah di tengah-tengah era globalisasi saat ini, maka termasuk bentuk mengekspresikan rasa bangga warga negara pada keberagaman budaya.
Bahkan kegiatan ini mampu membuat para generasi muda tidak mudah dipengaruhi oleh kebudayaan asing yang muncul di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Cara melestarikan budaya nasional Indonesia yang telah disebutkan di atas bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Adapun cara tersebut diterapkan agar budaya daerah dan budaya nasional tidak hilang atau punah. (NTA)