Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
6 Contoh Penampilan Musik Vokal yang Sering Dimainkan Musisi
24 Juni 2024 16:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Musik adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia karena tanpa adanya musik, dunia akan terasa sepi. Musik biasa dinyanyikan oleh kelompok vokal dengan kemampuan bernyanyi luar biasa. Adapun contoh penampilan musik vokal adalah duet.
ADVERTISEMENT
Penampilan duet berarti ada dua orang penyanyi yang bernyanyi bersama di atas panggung. Penyanyi tersebut bisa laki-laki dengan laki-laki, perempuan dengan perempuan, atau laki-laki dengan perempuan.
Contoh Penampilan Musik Vokal
Mengutip dari buku Kajian Seni Budaya Sekolah Dasar Pengantar Apresiasi Seni Tari, Drama, Musik, dan Rupa, Belinda Dewi Regina, (2023:57), pengertian musik adalah segala bentuk bunyi yang teratur dan memiliki melodi yang indah.
Musik memiliki beberapa unsur yang membentuk sehingga menghasilkan ketukan yang terdengar indah. Unsur-unsur tersebut adalah timbre, tangga nada, tempo, harmoni, dinamik, birama, ritme (irama), dan notasi.
Salah satu pertunjukan musik yang sering diselenggarakan di Indonesia adalah penampilan kelompok vokal. Di bawah ini ada beberapa contoh penampilan musik vokal yang bisa dinikmati bersama.
ADVERTISEMENT
1. Duet
Duet adalah bentuk vokal yang dinyanyikan oleh dua orang dengan tingkat melodi vokal yang tidak sama.
2. Trio
Jika duet adalah penampilan dua penyanyi maka trio adalah penampilan dari tiga penyanyi dengan tingkat kemampuan vokal yang berbeda.
3. Kwartet
Kwartet adalah pertunjukan musik vokal yang dinyanyikan oleh empat orang dengan tingkat vokal yang berbeda-beda. Kwartet bisa terdiri dari semua laki-laki, semua perempuan, atau campuran.
4. Grup Vokal
Grup vokal adalah penampilan 5 hingga 10 penyanyi dan dua di antaranya adalah seorang arranger dan pengiring. Grup vokal tidak membutuhkan konduktor sebagai pengarah sehingga bisa memberikan kebebasan dalam bernyanyi.
5. Paduan Suara
Paduan suara adalah kelompok vokal yang beranggotakan 20 orang atau lebih untuk bernyanyi bersama dengan iringan instrumen, orkestra, atau alat musik lainnya. Pembagian lagu diatur sesuai dengan kebutuhan partitur.
ADVERTISEMENT
Jumlah penyanyi dalam paduan suara ada banyak sehingga penggunaan koreografi terbatas tidak seperti penampilan vokal lainnya.
6. Acapella
Pengertian acapella adalah contoh penampilan vokal tanpa iringan musik yang terdiri dari semua perempuan, semua laki-laki, atau campuran.
Keenam contoh penampilan musik vokal di atas adalah contoh penampilan vokal yang sering ditampilkan penyanyi di panggung musik Indonesia. (GTA)
Baca Juga: 2 Unsur-unsur Musik dan Contohnya