Konten dari Pengguna

7 Soal SAS Bahasa Indonesia Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
14 November 2024 17:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka. Sumber foto: Pixabay/ Jackiesar
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka. Sumber foto: Pixabay/ Jackiesar
ADVERTISEMENT
Soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka memuat soal latihan yang dapat digunakan sebagai referensi belajar. Dengan ini, siswa akan memiliki gambaran mengenai ragam tipe soal yang akan diujikan dalam penilaian.
ADVERTISEMENT
SAS Bahasa Indonesia merupakan salah satu bentuk ujian akhir yang wajib dilaksanakan oleh siswa. Maka dari itu, penilaian ini harus dipersiapkan dengan baik agar siswa memperoleh skor yang maksimal.

Soal SAS Bahasa Indonesia Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka

Ilustrasi soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka. Sumber foto: Pixabay/ Pezibear
Mengutip buku Kurikulum Wawasan Kebangsaan, Dr. Sri Wulandari, S.Ag, S.Sn, M.Pd.I, (2024: 13), SAS (sumatif akhir semester) untuk Kurikulum Merdeka merupakan metode evaluasi yang dilakukan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam berbagai mata pembelajaran. Adapun salah satunya, yaitu pada bidang pelajaran Bahasa Indonesia.
Metode penilaian tersebut umumnya diikuti oleh seluruh siswa tingkat dasar, termasuk bagi anak kelas 4. Oleh karenanya, siswa perlu konsisten berlatih soal supaya tidak kesulitan dalam menjawab keseluruhan pertanyaan yang diujikan.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, berikut di bawah ini merupakan soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka lengkap dengan jawabannya yang bisa dipelajari lebih lanjut.
1. Apa makna denotatif dari kata fobia?
A. Ketakutan ringan
B. Ketakutan yang sangat berlebihan
C. Ketidaksukaan
D. Kegembiraan
Jawaban: B. Ketakutan yang sangat berlebihan
2. Di dalam wawancara, intonasi suara yang tepat harus ...
A. Berteriak agar terdengar
B. Sangat pelan
C. Sesuai konteks dan sopan
D. Cepat agar selesai segera
Jawaban: C. Sesuai konteks dan sopan
3. Kalimat mana yang mengandung objek?
A. Kiki menyodorkan segelas air
B. Lala marah
C. Kiki menangis
D. Kiki berlari
Jawaban: A. Kiki menyodorkan segelas air
4. Apa yang harus dilakukan jika teman mengalami serangan fobia?
ADVERTISEMENT
A. Menertawakan
B. Mengabaikan
C. Membantunya tenang
D. Mengancam
Jawaban: C. Membantunya tenang
5. Apa yang perlu dilakukan saat menulis kalimat transitif dan intransitif di buku tulis?
A. Menggunakan tanda baca yang tepat
B. Menggunakan huruf kapital di setiap kata
C. Menulis dengan cepat
D. Menulis dengan huruf miring
Jawaban: A. Menggunakan tanda baca yang tepat
6. Apa yang harus diperhatikan saat menulis surat dengan tulisan tegak bersambung?
A. Menggunakan warna-warni
B. Memperhatikan ukuran dan jarak huruf
C. Menulis dengan huruf cetak
D. Menulis hanya dengan pensil
Jawaban: B. Memperhatikan ukuran dan jarak huruf
7. Apa tujuan dari membuat kotak kamus dalam proyek kamus?
A. Untuk menghias kelas
B. Untuk memahami kosakata baru
ADVERTISEMENT
C. Untuk mempraktikkan menggambar
D. Untuk menyimpan buku-buku
Jawaban: B. Untuk memahami kosakata baru
Itu tadi kumpulan soal SAS Bahasa Indonesia kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka dan jawabannya. Adanya contoh soal di atas diharapkan dapat memperdalam pemahaman materi bagi siswa. Selamat belajar! (Riyana)