news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

7 Soal UTS Bahasa Arab Kelas 1 Semester 2 dan Kunci Jawabannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
12 Maret 2025 17:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2. Sumber foto: Pixabay/ kathrin_
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2. Sumber foto: Pixabay/ kathrin_
ADVERTISEMENT
Soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2 dapat digunakan sebagai sarana untuk mengasah kemampuan. Hal ini juga dapat meningkatkan kesiapan diri bagi siswa dalam menempuh ujian yang sesungguhnya.
ADVERTISEMENT
Mengerjakan latihan soal dapat membantu siswa dalam mengenali materi yang belum dikuasai dengan baik. Karena itu, siswa dapat termotivasi untuk lebih giat belajar agar dapat menyelesaikan soal dengan benar.

Soal UTS Bahasa Arab Kelas 1 Semester 2 dan Kunci Jawabannya

Ilustrasi soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2. Sumber foto: Pixabay/Monfocus
Berdasarkan buku Metode dan Strategi Mengajar Bahasa Arab, Nasarudin Nasarudin, dkk, (2023: 41), Bahasa Arab merupakan salah satu mata pelajaran yang harus dipelajari oleh setiap siswa. Tidak terkecuali bagi siswa kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah (MI).
Untuk menguji kompetensi siswa terkait pelajaran Bahasa Arab, maka di setiap semesternya dapat diadakan kegiatan UTS (ujian tengah semester). Hal tersebut penting dipersiapkan dengan baik oleh para siswa. Tujuannya, yaitu agar nilai ujian yang diperoleh dapat memuaskan.
ADVERTISEMENT
Adapun salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempersiapkan diri adalah dengan berlatih soal. Melalui soal-soal latihan, siswa akan dapat mengoptimalkan pengetahuan untuk meningkatkan hasil belajar.
Maka dari itu, inilah kumpulan soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2 yang dapat disimak lebih lanjut.
1. Huruf hijaiyah ث dibaca?
A. Ta
B. Tsa
C. Ba
Jawaban: B. Tsa
2. Lafal ثمانية artinya adalah...
A. Sepuluh
B. Sembilan
C. Delapan
Jawaban: C. Delapan
3. Arti dari kata اَسْمَاءُالْاَيَّامِ adalah?
A. Hari-hari
B. Nama-nama hari
C. Nama waktu
Jawaban : B. Nama-nama hari
4. Kata وَاحِدٌ jika ditulis dengan huruf latin akan berbunyi...
A. Wahidun
B. Wahidan
C. Wahidin
ADVERTISEMENT
Jawaban : A. Wahidun
5. Kata “ yaumu ” jika ditulis dengan huruf arab adalah?
A. يَوْمِ
B. يَوْمُ
C. يَوْمَ
Jawaban: B. يَوْمُ
6. Arti dari kalimat هَذَا ثَوْبٌ أَبْيَضُ adalah?
A. Ini baju putih
B. Ini pulpen hitam
C. Ini meja putih
Jawaban: A. Ini baju putih
7. Arti dari اَلرَّقْمُ adalah...
A. Angka
B. Huruf
C. Kata
Jawaban: A. Angka
Demikian kumpulan soal UTS Bahasa Arab kelas 1 semester 2 yang bisa dipelajari. Dengan konsisten belajar soal, siswa diharapkan mampu memperdalam pemahaman materi agar dapat mengerjakan soal ujian dengan cepat dan tepat. Selamat belajar! (Riyana)