Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
8 Contoh Kalimat Part of Speech dalam Bahasa Inggris dan Artinya
1 April 2024 15:53 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Contoh kalimat part of speech dapat membantu memahami jenis-jenis kata dalam Bahasa Inggris. Part of speech dikenal juga sebagai penggolongan kata. Dalam Bahasa Inggris, setidaknya terdapat delapan jenis penggolongan kata yang perlu dipelajari.
ADVERTISEMENT
Delapan jenis kata tersebut menggolongkan kata berdasarkan fungsinya. Kata-kata tersebut memiliki peran dan fungsi masing-masing dalam membentuk sebuah kalimat. Untuk memahami penggunaan part of speech, maka perlu mengetahui contohnya dalam kalimat.
Pengertian dan Contoh Kalimat Part of Speech
Menurut buku Advanced English Grammar for TOEFL Preparation, Hotben D. Lingga (2007: 2), dalam Bahasa Inggris, part of speech merupakan penggolongan atau pembagian kata-kata menurut fungsinya dalam suatu kalimat.
Kata-kata tersebut dibagi dalam delapan kategor. Oleh karena itu, dikenal juga sebagai The Eight Parts of Speech. Berikut ini pengertian jenis-jenis kata dan contoh kalimat part of speech.
1. Noun (Kata Benda)
Noun atau kata benda adalah kata atau kelompok kata yang menyatakan suatu nama. Kata benda memiliki fungsi sebagai subjek, objek, appositive (keterangan tambahan), modifier (kata yang menentukan sifat) dan pelengkap.
ADVERTISEMENT
Contoh kalimat:
2. Adjective (Kata Sifat)
Adjective atau kata sifat berfungsi untuk menggambarkan atau memberikan informasi lebih banyak mengenai suatu kata benda atau kata ganti.
Kata sifat biasanya diletakkan sebelum kata yang diterangkan. Contohnya amazing, beautiful, big, small, old, new, expensive, important, cold, warm.
Contoh kalimat:
3. Pronoun (Kata Ganti)
Pronoun atau kata ganti berfungsi sebagai pengganti kata benda atau frase kata benda. Kata ganti menunjuk seseorang atau benda tanpa menyebut nama orang atau benda tersebut. Contohnya he, she, they, this, it.
Contoh kalimat:
ADVERTISEMENT
4. Verb (Kata Kerja)
Kata kerja atau verb adalah kata atau kelompok kata yang berfungsi untuk menggambarkan suatu perbuatan, kejadian, peristiwa, pengalaman, keadaan, serta hubungan antara dua benda.
Kebanyakan kata kerja merupakan kata perbuatan (action words) contohnya eat, believe, laugh, live, cook.
Contoh kalimat:
5. Adverb (Kata Keterangan/Tambahan)
Adverb atau kata keterangan adalah kata yang berfungsi untuk membatasi atau menerangkan kata kerja, kata benda, kata sifat, kata keterangan yang lain, atau seluruh kalimat.
Kata keterangan biasanya menggambarkan suatu kata kerja. Contoh adverb antara lain happily, loudly, completely, slowly, sincerely.
ADVERTISEMENT
Contoh kalimat:
6. Preposition (Kata Depan)
Preposition atau kata depan diletakkan di depan atau sebelum kata benda, atau kata ganti. Kata jenis ini digunakan untuk menghubungkan kata benda dan kata ganti dengan kata-kata lain untuk menunjukkan lokasi (tempat), arah, waktu, sebab, cara, jumlah, dan lain-lain.
Contoh preposition adalah In, On, At, Through, By, With, Of, Over, Below, Beside.
Contoh kalimat:
7. Conjuncton (Kata Sambung/Penghubung)
Conjunction atau kata sambung adalah kata yang berfungsi menggabungkan dua kata, frase, klausa, atau kalimat. Contoh conjunction di antaranya adalah after, before, because, although, for, or, yet, but, and, until.
ADVERTISEMENT
Contoh kalimat:
8. Interjection (Kata Seru)
Kata seru atau interjection adalah kata-kata yang berfungsi untuk mengungkapkan suatu emosi. Contohnya wow, excellent, fantastic, splendid, marvelous, okay, help.
Contoh kalimat:
Baca juga: 10 Contoh Kalimat Pre-Modifier
Demikian delapan contoh kalimat part of speech beserta arti kalimat dan pengertian dari masing-masing jenis kata. Contoh kalimat ini dapat membantu memahami penggunaan part of speech dalam Bahasa Inggris. (IND)