Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
9 Contoh Kerajinan Pasar Global sebagai Komoditas dari Indonesia
20 Januari 2024 15:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Di dunia perdagangan, ada banyak contoh kerajinan pasar global yang ternyata berasal dari Indonesia. Ini membuktikan bahwa berbagai produk kerajinan Indonesia mampu menjadi komoditas yang dijual dengan harga tinggi di pasar global.
ADVERTISEMENT
Pasar global adalah lingkup perdagangan dan bisnis yang melibatkan jual beli barang, jasa, serta berbagai jenis produk di seluruh dunia. Singkatnya, pasar global adalah tempat jual beli di skala internasional.
Berbagai Contoh Kerajinan Pasar Global dari Indonesia
Indonesia memiliki kekayaan budaya yang luar biasa dengan keragaman etnis, adat istiadat, dan seni tradisional. Kreativitas seniman dan pengrajin Indonesia tercermin dalam produk-produk kerajinan tangan yang unik dan bervariasi.
Keunikan dan variasi jenis kerajinan itu banyak menarik minat dan perhatian warga negara lain. Wajar bila akhirnya ada banyak produk hasil kerajinan tangan yang diperjualbelikan di pasar global.
Berikut adalah beberapa contoh kerajinan pasar global dari Indonesia yang dijadikan sebagai komoditas penting.
ADVERTISEMENT
1. Batik
Berdasarkan buku Ayo Membuat Kerajinan Tekstil, Moch. Ricky Fachrizal, (2022), Indonesia sangat kaya akan hasil tekstil. Salah satu yang populer adalah batik. Batik Indonesia sudah diakui secara internasional dengan pilihan motif yang menarik perhatian pasar fashion dunia.
2. Wayang Kulit
Seni pertunjukan tradisional Indonesia ini dikenal menggunakan boneka terbuat dari kulit yang diproyeksikan pada layar. Wayang kulit juga dapat dijual di pasar internasional untuk dijadikan sebagai koleksi seni yang unik.
3. Tenun Ikat
Selain batik, Indonesia juga punya kain tenun. Tenun ikat adalah hasil kerajinan tekstil yang dibuat dengan cara menenun kain dengan mengikat dan mewarnai serat sebelum dijalin. Produk-produk tenun ikat Indonesia memiliki daya tarik budaya yang kuat.
4. Kerajinan Perak Bali
Perak Bali terkenal dengan desainnya yang rumit dan artistik. Perhiasan perak Bali bisa menjadi komoditas di pasar global yang dijual dengan harga tinggi.
ADVERTISEMENT
5. Ukiran Kayu
Indonesia memiliki banyak sekali jenis kayu. Di antaranya ada yang dimanfaatkan untuk kerjainan ukiran. Mulai dari bentuk patung, panel dinding, berbagai perabotan rumah tangga, serta dekorasi rumah.
6. Anyaman Rotan
Produk anyaman rotan Indonesia, seperti keranjang dan mebel anyaman, juga mampu menarik perhatian pasar global karena keindahannya dan keunikan desainnya.
7. Keramik Cirebon
Contoh kerajinan khas Indonesia berikutnya adalah keramik tradisional dari Cirebon. Keramik Cirebon dikenal dengan pilihan warna-warna cerah dan motif khas yang dapat menjadi komoditas seni dekoratif di pasar global.
8. Kerajinan Kulit
Produk kulit, seperti tas, dompet, dan sepatu dengan sentuhan seni dan kerajinan tangan, juga memiliki potensi di pasar fashion internasional. Berbagai produk ini biasanya dijual dengan harga tinggi karena proses pembuatannya yang rumit dan membutuhkan waktu.
ADVERTISEMENT
9. Kerajinan Kaca
Mungkin belum banyak yang tahu bahwa Indonesia juga punya industri kerajinan kaca. Kerajinan ini dibuat dengan teknik pembentukan kaca panas (blown glass) yang menghasilkan karya seni unik dan dapat diminati di pasar global.
Itu tadi berbagai contoh kerajinan pasar global dari Indonesia. Pemanfaatan teknologi informasi, seperti pemasaran online dan media sosial, dapat membantu produk kerajinan Indonesia mencapai pasar global dengan lebih efektif dan efisien. (DNR)