Konten dari Pengguna

Apa Akibatnya Jika Tumbuhan Diletakkan di Tempat yang Kurang Cahaya?

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
22 Februari 2024 17:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gambar apa akibat jika tumbuhan diletakkan ditempat yang kurang cahaya? Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Gambar apa akibat jika tumbuhan diletakkan ditempat yang kurang cahaya? Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Cahaya adalah sumber kehidupan bagi makhluk hidup, termasuk tumbuhan. Hal ini karena cahaya adalah sumber energi untuk proses fotosintesis. Lalu, apa akibat jika tumbuhan diletakkan di tempat yang kurang cahaya?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Keanekaragaman dan Potensi Sumber Daya Genetik Melon, Budi Sediati Daryono dan Sigit Maryanto (2017:79), lama penyinaran serta intensitas cahaya matahari yang mengenai tumbuhan akan mempengaruhi kualitas tumbuhan.

Apa Akibatnya Jika Tumbuhan Diletakkan di Tempat yang Kurang Cahaya dalam Waktu Lama?

Ilustrasi apa akibat jika tumbuhan diletakkan ditempat yang kurang cahaya? Sumber: pexels.com
Berbagai tumbuhan memerlukan cahaya dengan intensitas berbeda-beda. Namun, pada dasarnya semua tumbuhan membutuhkan cahaya agar bisa tumbuh dengan baik. Lantas, apa akibatnya jika tumbuhan diletakkan di tempat yang kurang cahaya? Berikut penjelasannya.

1. Daun Tanaman Menguning

Saat tanaman kekurangan cahaya akan ada dampak yang terlihat pada perubahan fisiknya, salah satunya daun yang menguning. Kondisi tersebut mengartikan bahwa tanaman tersebut tidak sehat, bahkan mungkin akan mati.
Selain menguning, daun dari tanaman juga dapat mengecil, pucat, serta mengalami pertumbuhan yang buruk. Tanaman tersebut bisa saja gagal berbunga dan batangnya menjadi tipis. Hal ini terjadi karena tanaman gagal memproduksi makanan dari fotosintesis.
ADVERTISEMENT

2. Etiolasi

Etiolasi adalah fenomena ketika tumbuhan menjadi melemah. Ketika mengalami etiolasi batang tumbuhan akan lebih cepat panjang dari biasanya karena kekurangan matahari. Dengan cara itulah, tumbuhan mencari cahaya.
Meskipun memiliki batang dan ruas-ruas yang panjang, tetapi tumbuhan yang kekurangan cahaya akan mempunyai sedikit daun. Hal ini karena tumbuhan tak mendapatkan nutrisi yang cukup.

3. Tanaman Condong ke Arah Matahari

Jika tanaman tak mendapat sinar matahari, maka ia akan mencoba mencarinya. Misalnya, saat seseorang menaruh bunga di dalam rumah, buka tersebut akan contoh ke arah jendela atau tempat datangnya matahari.

4. Rasa Buah Kurang Sedap

Cahaya matahari juga memengaruhi buah dari tanaman. Ketika tanaman seperti semangka tak mendapatkan asupan cahaya yang cukup, maka hasil dari buahnya akan kurang manis, bahkan terasa hambar.
ADVERTISEMENT
Demikian beberapa jawaban dari pertanyaan apa akibatnya jika tumbuhan diletakkan di tempat yang kurang cahaya. Pada intinya, tanaman yang kekurangan cahaya akan mengalami pertumbuhan yang tak normal serta tidak sehat. (SLM)