Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.1
Konten dari Pengguna
Apa Itu Surat Berharga? Ini Pengertian dan Contohnya
12 Desember 2024 16:40 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apa itu surat berharga? Surat berharga memiliki nilai juga mudah dialihkan atau dipindahtangankan. Adapun kepemilikan dari surat berharga bisa menjadi investasi yang menjanjikan karena dapat memberikan return yang menguntungkan.
ADVERTISEMENT
Salah satu fungsi surat berharga adalah sebagai alat pembayaran dan sebagai bukti perikatan. Secara umum surat berharga memiliki ciri khusus seperti memuat nama, jabatan, dan identitas yang jelas.
Apa Itu Surat Berharga? Ini Contohnya
Apa itu surat berharga? Surat berharga dalam Bahasa Belanda disebut juga sebagai waarde papier. Menurut buku Surat Berharga: Suatu Tinjauan Yuridis dan Praktis oleh James Julianto Irawan, SH., M.H. (2016: 10), Prof. Soekardono mendefinisikan surat berharga sebagai surat-surat yang senilai dengan ikatan dasarnya. Dengan kata lain, nilai surat berharga adalah sama dengan perikatan dasarnya.
Sedangkan menurut buku Pengantar Akuntansi 2 oleh Asep Mulyana, dkk (2024: 9), surat berharga adalah instrumen keuangan yang dapat diperdagangkan di pasar keuangan dan memiliki nilai ekonomi yang diakui secara sah.
ADVERTISEMENT
Surat berharga dapat dikeluarkan oleh berbagai entitas, termasuk pemerintah , perusahaan swasta, dan lembaga keuangan. Contoh surat berharga adalah sebagai berikut.
1. Saham
Saham adalah surat berharga yang menunjukkan kepemilikan seseorang atau entitas dalam suatu perusahaan. Pemegang saham berhak atas laba perusahaan dalam bentuk dividen dan memiliki hak suara dalam rapat umum pemegang saham perusahaan.
2. Obligasi
Obligasi adalah surat berharga yang mencerminkan pinjaman yang diberikan investor kepada penerbit, baik itu perusahaan maupun pemerintah. Penerbit obligasi berjanji membayar bunga secara periodik dan membayar pokok utang ketika jatuh tempo.
3. Surat Utang Negara
Surat Utang Negara adalah instrumen utang yang diberikan oleh pemerintah sebagai pembiayaan untuk defisit anggaran atau proyek-proyek tertentu.
4. Reksa Dana
Reksa dana adalah wadah yang digunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal yang kemudian diinvestasikan dalam bentuk portofolio efek oleh manajer investasi.
ADVERTISEMENT
5. Surat Berharga Komersial
Surat Berharga Komersial adalah instrumen utang jangka pendek yang diterbitkan oleh perusahaan untuk memenuhi likuiditas jangka pendek.
Demikian penjelasan mengenai apa itu surat berharga. Surat berharga adalah dokumen yang memiliki nilai, diakui oleh pemerintah , dan mempunyai perlindungan hukum . Penjelasan ini dapat menambah wawasan mengenai surat berharga beserta contoh-contohnya yang dikenal dalam dunia keuangan. (IND)