Konten dari Pengguna

Apa yang Dimaksud dengan Spora? Ini Jawaban dan Contoh Tumbuhannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
25 Agustus 2024 13:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apakah yang dimaksud spora? Sumber foto: Pixabay/adege
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apakah yang dimaksud spora? Sumber foto: Pixabay/adege
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam sains, spora merupakan topik pembahasan yang penting dipelajari. Hal tersebut berkaitan erat dengan struktur bagian yang terdapat pada makhluk hidup. Lantas, apakah yang dimaksud spora?
ADVERTISEMENT
Spora dikenal juga sebagai tubuh reproduksi. Umumnya sel ini memiliki karakteristik bentuk yang bervariasi dan dilengkapi komponen korestasi pusat, seperti halnya asam dipiclonic (DPA) serta RNA.

Apa yang Dimaksud dengan Spora? Ini Jawaban beserta Contoh Tumbuhannya

Ilustrasi apakah yang dimaksud spora? Sumber foto: Pixabay/Josch13
Apa yang dimaksud dengan spora? Berdasarkan buku Ilmu Pengetahuan Alam IPA Kelas 6 Sekolah Dasar Semester Pertama, Yanti Herlanti, Tutut M. Lestari, Donny H.F, (2007: 45), spora adalah inti sel yang berubah fungsi menjadi alat perkembangbiakan dan terbungkus oleh lapisan pelindung.
Spora memiliki bentuk seperti biji, namun ukurannya sangat kecil. Sel ini tersimpan di dalam kotak spora yang disebut sporangium. Dalam hal ini, apabila sporangium pecah, maka spora akan bertebaran dan mengakibatkan pertumbuhan individu baru.
ADVERTISEMENT
Berkenaan dengan hal tersebut, di alam terdapat beragam jenis tanaman yang memiliki alat perkembangbiakan berupa spora. Adapun beberapa contohnya adalah sebagai berikut.

1. Ganggang

Ganggang merupakan tumbuhan yang bersifat autotrof. Umumnya tumbuhan ini dapat berkembang biak dengan cara vegetatif melalui spora. Pada golongan ganggang, kotak spora terdapat pada tubuh ganggang itu sendiri.
Masing-masing spora memiliki bulu cambuk atau bulu getar yang berperan sebagai alat gerak dalam air. Spora tersebut dapat disebut zoospora. Saat memperoleh tempat pertumbuhan yang sesuai, maka zoospora akan menempel dan berkembang menjadi ganggang baru.

2. Tumbuhan paku

Tumbuhan paku termasuk tumbuhan yang mempunyai kormus. Struktur tubuh tumbuhan ini terdiri atas tiga bagian, antara lain akar, batang, dan daun.
ADVERTISEMENT
Untuk perkembangbiakannya, tumbuhan paku menggunakan sel spora. Sporangium pada tumbuhan paku berada tepat di bagian bawah daun. Apabila daun dibalik, maka kotak spora juga dapat terlihat di bagian tepi daun.

3. Jamur

Jamur atau fungi adalah organisme eukariotik yang tidak mempunyai klorofil. Biasanya jamur mudah ditemukan di daerah-daerah lembab.
Dikutip dari buku Rangkuman Rahasia Biologi SMA Lengkap, Ria Khoerunnisa S.Pd, (2015: 15), jamur berkembangbiak dengan spora. Salah satu contohnya yaitu jamur tempe, sporangium terletak pada ujung hifa yang menggembung dan menyusun tubuh jamur.
Jadi, apa yang dimaksud dengan spora? Yaitu salah satu sel yang berperan sebagai sarana perkembangbiakan vegetatif pada tumbuhan. Dengan adanya informasi di atas, diharapkan dapat menambah pengetahuan dan pemahaman pembaca. (Riyana)
ADVERTISEMENT