Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Apa yang Membedakan TPACK dari Model Pembelajaran Lainnya? Ini Penjelasannya
14 April 2025 17:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Persoalan mengenai apa yang membedakan TPACK dari model pembelajaran lainnya merupakan aspek yang perlu dicermati. Dengan begitu, pendidik dapat lebih mudah mengimplementasikan dan meningkatkan efektivitas pembelajaran secara optimal.
ADVERTISEMENT
TPACK merupakan konsep yang diperkenalkan pertama kali oleh tokoh akademisi bernama Shulman sejak 1987. Kemudian di tahun 2008, prinsip-prinsip metode tersebut dikembangkan Koehler dan Mishra.
Apa yang Membedakan TPACK dari Model Pembelajaran Lainnya? Ini Jawabannya
Berdasarkan buku Transformasi Mengajar Guru Berbasis TPACK dalam Bingkai Kurikulum Merdeka, Siprianus Jewarut, S.S, M.Pd, (2024: 81), TPACK (technological pedagogical content knowledge) adalah salah satu metode pembelajaran yang tepat dan efektif apabila diintegrasikan ke dalam pendidikan.
Metode tersebut memiliki beberapa kecenderungan yang tidak sama dengan konsep pengajaran secara umum. Lantas, apa yang membedakan TPACK dari model pembelajaran lainnya? Berikut merupakan aspek-aspek yang berlainan beserta penjelasan selengkapnya.
1. Acuan Pembelajaran
Hal utama yang menjadikan TPACK berbeda adalah penerapan acuan belajar. Metode ini berfokus pada praktik instruksional kompetensi pendidik dalam berbagai komponen. Seperti halnya terkait dengan pemahaman teknologi, pengetahuan pedagogi, dan pengembangan konten.
ADVERTISEMENT
2. Mudah Beradaptasi
Technological pedagogical content knowledge (TPACK) lebih mudah beradaptasi dibandingkan konsep pembelajaran lain. Karena itulah, metode ini mampu mengintegrasikan teknologi secara luas dan fleksibel sesuai dengan perkembangannya.
3. Relevansi Pengetahuan
Relevansi pengetahuan dan kompetensi pendidik adalah faktor yang ditekankan pada sistem TPACK. Hal tersebut ditujukan agar konsep pengajaran dan kerangka kerja dapat tersampaikan secara efektif.
4. Peningkatan Keterlibatan Siswa
Penerapan metode TPACK mampu menunjang peningkatan keterlibatan siswa dengan lebih baik. Kondisi ini didasari oleh pemanfaatan teknologi yang dapat menjadikan proses pembelajaran semakin interaktif.
5. Hasil Pembelajaran Lebih Meningkat
TPACK memungkinkan setiap pendidik untuk membantu siswa dalam memecahkan persoalan pembelajaran. Bahkan terdapat konsep yang sulit dan rumit sekalipun. Tentunya metode tersebut mampu meningkatkan kemampuan problem solving dan keterampilan kritis dengan lebih baik.
6. Akses Semakin Luas
Pengaplikasian teknologi dalam konsep TPACK menjadikan akses pembelajaran semakin luas. Metode ini dapat mendukung cara pengajaran yang inovatif dan penuh pembaharuan.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan dari apa yang membedakan TPACK dari model pembelajaran lainnya. Ulasan ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan pembaca mengenai ragam metode pembelajaran yang dapat mendukung tercapainya kompetensi. (Riyana)