Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Apakah Boleh Gunting Kuku Saat Puasa? Ini Hukumnya
4 Maret 2025 15:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menggunting kuku merupakan salah satu aktivitas merawat diri yang umum dilakukan. Namun, banyak umat muslim ragu untuk gunting kuku ketika berpuasa. Lantaran khawatir kegiatan tersebut termasuk pantangan yang tidak diperbolehkan untuk dikerjakan. Lalu, apakah boleh gunting kuku saat puasa ?
ADVERTISEMENT
Dalam menunaikan puasa terdapat beberapa larangan yang wajib dipahami. Dengan mematuhi setiap ketentuan yang ada, setiap muslim dapat terhindar dari perkara-perkara yang bisa membatalkan ibadah puasa.
Apakah Boleh Gunting Kuku Saat Puasa? Ini Ketentuannya
Berdasarkan buku Seri Aku Sehat Seperti Rasulullah: Aku Rajin Memotong Kuku, Nurul Fitri Fatkhani, (2023: 12), menggunting kuku merupakan salah satu amalan sunah Rasulullah saw. Semua orang, baik laki-laki maupun perempuan dianjurkan mengerjakannya. Menggunting kuku dapat dilakukan secara rutin. Umumnya jangka waktu yang normal yaitu selama 1-2 minggu satu kali.
Meskipun demikian, apakah boleh gunting kuku saat puasa? Jawabannya adalah boleh. Pasalnya, menggunting kuku bukan termasuk aktivitas yang bertentangan dengan syarat sah pelaksanaan puasa.
Dalam hal ini, terdapat beberapa manfaat yang bisa diperoleh dengan memotong kuku. Seperti halnya bebas dari kotoran yang menghalangi saat bersuci dan mencegah kemungkinan kuku tumbuh ke dalam (onychocryptosis).
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, menggunting kuku saat puasa hukumnya tetap sah. Tidak terdapat dalil yang menyebutkan bahwa tindakan tersebut dapat menjadikan puasa batal.
Adab Menggunting Kuku yang Tepat
Setelah memahami bahwa, apakah boleh gunting kuku saat puasa? Adalah boleh. Agar lebih mengenali caranya, berikut ini merupakan adab gunting kuku yang dapat dipraktikkan dikutip dari Buku Pintar 50 Adab Islam, Arfiani, (2019: 185-186).
1. Memotong kuku pada hari yang baik
Hari baik untuk memotong kuku adalah Senin, Kamis, dan Jumat. Sebab pada beberapa hari tersebut umat Islam seringkali melakukan ibadah sunah.
2. Memotong Kuku Sesuai Contoh Rasulullah
Cara memotong kuku tangan dapat dimulai dari jari telunjuk tangan kanan, jari tengah, jari manis, lalu jari kelingking. Ada yang melewati ibu jari tangan kanan dan langsung ke jari kelingking tangan kiri.
ADVERTISEMENT
3. Memotong dengan Alat yang Aman
Menggunting perti sebaiknya memakai alat seperti gunting kuku. Tujuannya yaitu agar tidak menyebabkan mudarat pada kuku atau jari. Hendaknya tidak memotong kuku dengan cara menggigitnya.
4. Membasuh Tangan
Setelah selesai memotong kuku, segera basuh tangan dengan air. Dengan begitu, sisa-sisa kotoran dapat hilang dan bersih.
Jadi, apakah boleh gunting kuku saat puasa? Ketentuannya adalah boleh. Lantaran menggunting kuku bukan termasuk hal yang menjadikan puasa batal. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi pembaca. (Riyana)
Baca Juga: 2 Ringkasan Ceramah tentang Puasa Ramadan