Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Bagaimana Bentuk Ragam Hias Daun Paku? Ini Jawabannya
28 April 2025 17:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Indonesia memiliki banyak ragam hias yang menjadi ciri khas dan keunikan setiap daerah. Ragam hias tersebut dipengaruhi oleh lingkungan sekitar seperti ragam hias berbentuk daun paku. Lantas bagaimana bentuk ragam hias daun paku itu?
ADVERTISEMENT
Nama lain ragam hias adalah ornamen yaitu karya seni yang dibuat dengan tujuan mempercantik objek tertentu. Ragam hias daun paku terinspirasi dari tanaman paku yang hidup di berbagai habitat terutama di tempat lembap dan teduh.
Sekilas Tentang Ragam Hias
Pola ragam hias adalah pengulangan motif hiasan atau ornamen suatu kerajinan yang menghasilkan pola unik dan harmonis. Ada banyak motif ragam hias yang bisa dibuat berdasarkan bentuk flora, fauna, dan objek di sekitar.
Mengutip dari buku Seni Budaya untuk Kelas XI Sekolah Menengah Atas, Harry Sulastiano, dkk, (20), di bawah ini ada pengelompokkan pola ragam hias Nusantara yang biasa dibuat masyarakat.
1. Ragam Hias Flora
Ragam hias yang bentuknya mirip seperti tumbuhan di sekitar manusia. Biasanya dibuat sesuai bentuk daun, bunga, batang, dan akar tanaman.
ADVERTISEMENT
2. Ragam Hias Fauna
Kelompok ragam hias yang bentuknya seperti hewan yang hidup di darat, air, dan udara. Bahkan ada juga yang membuat ragam hias dari hewan mitologi seperti naga.
3. Ragam Hias Manusia
Manusia menjadi objek ragam hias ini dan hasilnya dijadikan sebagai hiasan benda yang dimilikinya.
4. Ragam Hias Geometri
Ragam hias yang dibuat berdasarkan ilmu ukur yang memanfaatkan garis lengkung, lurus, atau kombinasi keduanya.
5. Ragam Hias Kaligrafi
Terakhir adalah ragam hias kaligrafi yaitu seni menulis indah yang bisa ditemukan di dinding bangunan.
Bagaimana Bentuk Ragam Hias Daun Paku Itu?
Seperti penjelasan sebelumnya bahwa pola ragam hias bisa diambil dari tumbuhan di sekitar seperti daun paku.
Lantas bagaimana bentuk ragam hias daun paku itu? Ragam hias daun paku memiliki bentuk memanjang dengan pengulangan susunan berbeda bentuk, warna, dan ukuran.
ADVERTISEMENT
Hasilnya, ragam hias tersebut memiliki bentuk asimetris namun tetap menarik. Inilah alasan mengapa ragam hias daun paku sering digunakan sebagai motif kain batik. Siapapun menggunakan batik daun paku akan tampak elegan.
Adapun karakteristik daun paku berbentuk menggulung dan terdapat rambut halus di bagian pucuk. Ada dua bentuk daun paku seperti daun tunggal dan menyirip ganda. Bentuknya yang unik ini sering dijadikan sebagai inspirasi karya seni ragam hias.
Bagaimana bentuk ragam hias daun paku sudah dijelaskan di atas yaitu berbentuk memanjang. Motif daun paku sering dijadikan sebagai motif kain batik karena bentuknya unik. (GTA)
Baca Juga: Ragam Hias Jepara dan Ciri Khas Ukirannya