news-card-video
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Bagaimana Jika Pusat UTBK Penuh? Ini Hal yang Harus Dilakukan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
25 Maret 2025 11:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bagaimana jika pusat UTBK penuh. Sumber : PIxabay/Sanjiang
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bagaimana jika pusat UTBK penuh. Sumber : PIxabay/Sanjiang
ADVERTISEMENT
Tim pelaksana SNPMB telah menyarankan para peserta UTBK agar segera melakukan pendaftaran untuk menghindari terjadinya penumpukan pendaftaran di hari-hari terakhir yang bisa mengakibatkan traffic web menjadi lambat. Namun, bagaimana jika pusat UTBK penuh?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Cara Mudah Mengenal Akuntansi, Siti Aisyah (2022:65) UTBK adalah singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer yang harus diikuti oleh calon mahasiswa. Skor UTBK nantinya akan menjadi syarat wajib untuk mendaftar ke SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri).

Bagaimana Jika Pusat UTBK Penuh? Coba Pilih Pusat UTBK Lain

Ilustrasi bagaimana jika pusat UTBK penuh. Sumber : Pixabay/Geralt
Peserta UTBK sebenarnya bebas untuk melakukan pendaftaran kapan saja sampai batas akhir. Namun, sering terjadi para peserta mendaftar secara bersamaan menjelang hari-hari terakhir pendaftaran. Hal tersebut dapat mengakibatkan web menjadi error dan lambat.
Bagaimana jika pusat UTBK penuh? Peserta dapat memilih lokasi UTBK di luar wilayah domisili dan tidak akan didiskualifikasi.
UTBK penuh biasanya terjadi jika banyak peserta yang memilih suatu kampus sebagai tempat ujian. Tidak hanya itu saja, banyaknya peserta dari satu daerah tertentu biasanya juga akan memilih satu pusat ujian yang sama, sehingga suatu pusat UTBK menjadi penuh.
ADVERTISEMENT
Penuhnya tempat ujian disebabkan karena adanya kepadatan peserta di suatu daerah. Jika terjadi, maka peserta dapat melakukan hal-hal berikut ini :

1. Menunggu

Biasanya suatu kampus akan menambah kuota tempat ujian jika ruangan miliknya telah penuh. Jadi peserta bisa menunggu sampai kuota ditambah. Biasanya panitia penyelenggara akan meminta kampus untuk menambah ruang ujian, sehingga kuota baru akan disediakan.

2. Pilih Tanggal Lain

Bisa jadi kuota penuh yang dimaksud hanya untuk tanggal dan waktu tertentu. Maka cobalah untuk memilih tanggal lain, misalnya mengganti tanggal untuk ujian gelombang 2. Tidak perlu khawatir untuk ikut ujian di Gelombang 2 karena gelombang berapa pun itu, pelaksanaan UTBK tetap sama.

3. Pilih Pusat UTBK Lain

Jika sampai detik-detik terakhir tempat ujian yang dipilih masih penuh, carilah tempat lain. Namun pastikan peserta sanggup untuk datang ke pusat UTBK tersebut. Pusat UTBK yang penuh seringkali membuat peserta terpaksa memilih tanggal dan tempat lain sebagai lokasi ujian.
ADVERTISEMENT
Peserta sudah tidak perlu bingung lagi, bagaimana jika pusat UTBK penuh karena dapat menjalankan tips yang telah dijelaskan. (EA)