Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Ciri-ciri Pohon Mangga dari Segi Morfologinya
18 Februari 2024 16:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Mangga merupakan buah yang sangat mudah dijumpai di Indonesia dan mudah dibudidayakan. Caranya bisa dengan cangkok dan lain-lain. Adapun ciri-ciri pohon mangga bisa dilihat dari segi morfologinya.
ADVERTISEMENT
Agar dapat membudidayakannya perlu sekali untuk mengetahui bentuk pohon mangga secara detail. Tujuannya adalah supaya tidak salah spesies dan bisa mengembangkan varietas mangga sesuai dengan yang dikehendaki.
Ciri-ciri Pohon Mangga dari Bentuk Fisiknya
Mengutip dari buku Bertanam Mangga karya Ir. Pracaya (2011: 10–13), ciri-ciri pohon mangga yaitu pohonnya berbatang tegak, memiliki cabang yang banyak dan tingginya antara 10 – 40 m dengan usia sampai 100 tahun.
Morfologi pohon mangga dapat dijelaskan secara lebih spesifik dalam uraian di bawah ini.
1. Akar Tunggang dan Akar Cabang
Pohon mangga memiliki akar tunggang yang panjang hingga 6 m di bawah tanah. Jika ujung akar sudah mencapai permukaan air tanah, maka pemanjangan akarnya akan berhenti.
Semakin ke bawah, jumlah akar cabang semakin sedikit. Akar cabang paling banyak terdapat pada kedalaman 30-60 cm di bawah permukaan tanah.
ADVERTISEMENT
2. Batang Tegak dan Banyak Cabang
Batang pohon mangga akan tumbuh dengan arah tegak. Kemudian dahannya memiliki banyak cabang dan ranting. Pada setiap cabang dan ranting akan terdapat daun mangga.
Ciri lain dari batang pohonnya yaitu berkulit tebal dan kasar. Terdapat sisik dan celah kecil sengan warna cokelat.
3. Berdaun Tunggal
Pohon mangga memiliki tunggal yaitu daun yang tumbuh tanpa anak daun penumpu. Daun akan tumbuh selang seling mengelilingi ranting.
Panjang tangkai daun amat variatif yaitu mulai 1,25 sampai 12,5 cm. Pangkal tangkai daun mangga berbentuk agak besar dengan bagian atas yang memiliki alur. Daunnya memiliki panjang sekitar 8 hingga 40 cm dan lebar antara 2 sampai 12,5 cm.
4. Bunga Majemuk Bertandan
Bunga mangga tersusun dalam tandan berbentuk kerucut dan melebar ke bawah sehingga disebut sebagai bunga majemuk. Panjang tandan bunganya antara 10 sampai 60 cm.
ADVERTISEMENT
Baca juga: 5 Contoh Flora Asiatis yang Ada di Indonesia
Beberapa ciri-ciri pohon mangga yang telah diuraikan tersebut dapat dilihat dengan kasat mata karena bisa dilihat dengan jelas dari penampilan atau ciri fisik luarnya. (IMA)