Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Ciri-ciri Zat Padat beserta Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari
11 Juli 2023 16:33 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Berdasarkan wujudnya, zat terbagi menjadi tiga, yakni zat padat, cair, dan gas. Jika zat cair dan gas mempunyai kesamaan ciri dalam bentuk, yakni selalu mengikuti bentuk wadahnya, ciri-ciri zat padat tidaklah demikian.
ADVERTISEMENT
Selain ciri-ciri di atas, masih ada beberapa ciri-ciri lain yang membedakan zat padat dengan dua zat lainnya. Dalam pemanfaatannya, zat padat sering ditemukan di lingkungan sekitar.
Pengertian dan Ciri-ciri Zat Padat
Pengertian zat adalah sesuatu yang memiliki massa dan volume. Sementara itu, zat padat adalah zat yang bentuk dan volumenya tetap dan tidak mudah berubah.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), zat padat adalah bahan dalam bentuk keras, bentuknya tetap tidak berubah.
Bagaimana ciri-ciri zat padat? Mengutip buku berjudul Rumus Jitu Fisika SMP karya Hendri Hartanto, S.Pd (2010: 19), ciri-ciri zat padat adalah sebagai berikut.
1. Wujudnya dapat dilihat
Jika wujud zat gas tidak bisa dilihat, zat padat adalah zat yang bisa kita lihat penampakannya, bahkan bisa kita sentuh wujudnya.
ADVERTISEMENT
2. Mempunyai massa dan menempati ruang
Massa dalam benda padat diukur dengan satuan berat mulai dari gram, ons, kg dan lain sebagainya.
3. Bentuk zat padat tidak mudah berubah (bentuk tetap)
Bentuk zat padat tetap dan sulit berubah secara alami, sehingga untuk mengubahnya diperlukan energi panas atau kalor.
4. Partikel zat padat memiliki susunan teratur dan letak partikelnya berdekatan
Karena sifatnya ini, zat padat sulit ditekan dan tidak bisa dimampatkan.
5. Volume zat padat tidak berubah (volume tetap)
Contoh Zat Padat
Jenis-jenis zat padat dibedakan berdasarkan material penyusunnya. Berikut ini adalah contoh-contoh zat padat yang bisa kita temukan dalam kehidupan sehari-hari.
1. Material kayu
Contoh: Lemari, kursi, daun pintu, dll
2. Material batu
Contoh: Cobek
3. Material tanah liat
Contoh: gerabah, keramik
4. Material besi atau logam
Contoh: Paku, palu
5. Material alumunium
Contoh: Panci, penggorengan
6. Material kaca
Contoh: piring, gelas, cermin
ADVERTISEMENT
7. Material plastik
Contoh: Gayung, baskom, teko plastik
Itulah penjelasan mengenai pengertian, contoh , dan ciri-ciri zat padat yang bisa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat dan semakin menambah wawasan. (ARN)