Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Contoh Soal Penjumlahan Matriks dalam Pelajaran Matematika
26 Oktober 2023 16:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Contoh soal penjumlahan matriks biasanya ditemukan dalam pelajaran matematika . Matriks memiliki bentuk istimewa yang ditandai dengan adanya tanda buka dan tutup kurung yang isinya berupa angka-angka.
ADVERTISEMENT
Menjumlahkan matriks tentu memiliki aturan tersendiri. Aturan tersebut berbeda dengan penjumlahan biasa pada bilangan normal yang bukan matriks.
Contoh Soal Penjumlahan Matriks
Penjumlahan matriks bisa dilakukan dengan menjumlahkan angka-angka ang memiliki posisi sama. Misalnya, dalam sebuah matriks terdapat empat angka, satu di kiri atas, kiri bawah, kanan atas, dan kanan bawah. Maka penjumlahannya dengan matriks yang lain dilakukan dengan angka yang posisinya sama saja.
Mengutip dari buku Matematika untuk Kelas XII: Sekolah Menengah Atas Program Ilmu Pengetahuan Sosial dan Bahasa, Tri Dewi Listya (2007:69), berikut ini contoh soal penjumlahan matriks beserta dengan pembahasannya.
Contoh Soal 1
Kotak A berisi 5 pensil, 3 spidol dan 2 penghapus. Kotak B berisi 4 pensil, 4 spidol, dan 1 penghapus. Jika semua isi kotak A dan B dipindahkan ke kotak C yang masih kosong, maka berapa isinya nanti?
ADVERTISEMENT
Pembahasan:
A= [ 5 3 2]
B= [4 4 1]
C= ?
C= A + B
C= [ 5 3 2] + [4 4 1]
C= [ 5+4 3+4 2+1]
C= [9 7 3]
Contoh Soal 2
Diketahui A [-2 3] dan B [0 1]
[5 6] [2 3]
Tentukanlah nilai A + B dan B + A
Pembahasan:
a. A+B = [-2 3] + [0 1]
[5 6] [2 3]
ADVERTISEMENT
A+B = [-2+ 0 3+ 1]
[5+ 2 6+3]
A+B= [-2 4]
[7 9]
b. B+A = [0 1] + [-2 3]
[2 3] [5 6]
B+A= [0 -2 1+3]
[2+5 3+6]
B+A= [-2 4]
ADVERTISEMENT
[7 9]
Contoh Soal 3
Sebuah keranjang A berisi 5 apel, 2 jeruk dan 6 anggur. Kemudian keranjang B berisi 2 apel, 5 jeruk dan 3 anggur. Berapa jumlah keduanya jika disatukan dalam satu keranjang?
Pembahasan:
C= A+B
C= [ 5 2 6] + [2 5 3]
C= [7 7 9]
Setelah melihat contoh soal penjumlahan matriks yang sudah dijelaskan di atas, pembaca atau siswa akan lebih paham bagaimana cara menjumlahkan bilangan yang terdapat di dalam matriks. (IMA)
Live Update
PSSI resmi mengumumkan Patrick Kluivert sebagai pelatih baru timnas Indonesia, Rabu (8/1). Pelatih asal Belanda ini akan menjalani kontrak selama dua tahun, mulai 2025 hingga 2027, dengan opsi perpanjangan kontrak. Kluivert hadir menggantikan STY.
Updated 8 Januari 2025, 18:59 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini