Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Contoh Teks Sambutan Safari Ramadhan 2025 Singkat dan Jelas
6 Maret 2025 15:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Banyak kegiatan yang bisa dilaksanakan untuk mendapat pahala di bulan Ramadan seperti mengadakan safari Ramadan. Ketua acara safari Ramadan perlu membuat teks sambutan safari Ramadhan 2025 singkat untuk membuka acara.
ADVERTISEMENT
Bulan suci Ramadan adalah waktu yang tepat untuk melakukan amal kebaikan sehingga tidak menyesal saat Ramadan sudah usai. Ramadan adalah bulan istimewa dan penuh berkah karena Allah Swt berjanji akan melipatgandakan pahala yang melakukan kebaikan.
Contoh Teks Sambutan Safari Ramadhan 2025
Mengutip dari buku Penanaman Religious Culture (Budaya Religius) di Lingkungan Madrasah, Harits Azmi Zanki, S.Pd., M.Pd., (2021:97), safari Ramadan adalah kegiatan silaturahmi ke sesama umat muslim.
Acara ini biasanya diawali dengan buka puasa bersama, salat tarawih berjamaah, dan pemberian ceramah kepada masyarakat luas. Tujuannya agar masyarakat bisa meningkatkan pemahaman akan ajaran Islam.
Selain itu, safari Ramadan juga bertujuan untuk membiasakan umat Islam agar berani berbicara di hadapan umum. Sebelum acara dimulai, ketua panitia perlu membacakan teks sambutan safari Ramadhan 2025 seperti contoh berikut.
ADVERTISEMENT
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Alhamdulillah wassholatu wassalamu’ala Rasulillah amma ba’du
Yang saya hormati Kepala Desa Bapak Dr. Surya Wijaya
Yang saya hormati para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh perempuan, dan para hadirin sekalian.
Segala puji bagi Allah Swt yang telah memberi rahmat kepada kita semua sehingga kita bisa berkumpul dalam kegiatan safari Ramadan dalam keadaan sehat. Selawat dan salam tetap tercurahkan kepada Nabi Muhammad saw yang telah menuntut kita ke jalan kebenaran.
Hadirin sekalian,
Ramadan adalah bulan suci yang dianggap sebagai bulan pendidikan karena bertujuan untuk mencerdaskan spiritual kita sebagai umat Islam.
Manusia yang memiliki kecerdasan spiritual akan memiliki kesadaran diri karena mengetahui apa yang menjadi nilai dalam hidupnya.
ADVERTISEMENT
Manusia juga mampu mengatasi masalah yang dihadapinya dengan solusi matang dan prinsip yang dipegang selama ini. Pada bulan ini, manusia dianjurkan untuk peduli terhadap sesama, terhadap keluarga, teman, dan tetangga.
Kepedulian sosial adalah ajaran islam yang dicontohkan langsung oleh Nabi Muhammad saw kepada manusia. Kebiasaan berbagi dan berempati satu sama lain akan melahirkan sikap dermawan, jujur, dan saling mengenal satu sama lain.
Hadirin sekalian,
Sebelum saya menutup sambutan ini, marilah bersama-sama berusaha saling mendukung untuk menjadi pribadi yang lebih baik agar Ramadan tahun ini ditutup dengan keberkahan.
Terima kasih atas kebersamaan selama ini dalam membangun Desa Sukojaya yang sama-sama kita cintai. Semoga Desa Sukojaya diberkahi oleh Allah Swt dan masyarakatnya semakin sejahtera.
ADVERTISEMENT
Saya mohon maaf apabila ada kalimat yang kurang berkenan di hati hadirin sekalian. Wabillahi taufik walhidayyah Wassalamu’alaikum Wr. Wb.