Konten dari Pengguna

Dampak Penggunaan Sumber Energi yang Terbatas Secara Terus-menerus

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
3 Februari 2024 17:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus. Sumber foto: Unplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus. Sumber foto: Unplash
ADVERTISEMENT
Apa dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus? Penggunaan sumber energi secara terus-menerus tanpa adanya inovasi akan mengkhawatirkan kelangsungan hidup manusia.
ADVERTISEMENT
Hal ini disebabkan karena penggunaan yang tidak ada batasannya menyebabkan sumber daya alam tersebut menjadi habis. Oleh sebab itu, perlu adanya inovasi sumber energi alternatif.

Apa Dampak Penggunaan Sumber Energi yang Terbatas secara Terus-menerus bagi Lingkungan dan Manusia?

Ilustrasi dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus. Sumber foto: Unplash
Dalam kehidupan, sumber energi terbatas sering dikenal dengan sumber energi tidak dapat diperbaharui. Mengutip dari buku Teori Dan Aplikasi Fisika SMP Kelas IX, Yudhistira Ghalia Indonesia (hal 113), sumber energi yang tidak dapat diperbaharui adalah sumber-sumber energi yang bisa habis jika dipakai secara terus-menerus.
Pasalnya, sumber energi tersebut perlu ribuan sampai jutaan tahun untuk memperoleh kembali. Oleh karena itu, manusia harus melakukan penghematan energi agar sumber energi dapat dinikmati hingga beberapa tahun yang akan datang.
ADVERTISEMENT
Jika sumber energi tersebut digunakan secara terus-menerus akan berakibat pada kelangsungan hidup manusia. Apa dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus?
Berikut ini penjelasan mengenai dampak penggunaan sumber energi terbatas secara terus-menerus.

1. Sumber Daya Alam Cepat Habis

Penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus akan menyebabkan sumber daya alam menjadi cepat habis. Butuh waktu yang cukup lama untuk memperoleh kembali sumber energi terbatas tersebut.
Maka dari itu, perlu adanya sebuah inovasi pada sumber energi terbatas tersebut. Agar ketersediaan sumber daya alam tersebut masih ada hingga masa yang akan datang.

2. Gangguan Kesehatan pada Tubuh Manusia

Sampai saat ini, masih ada beberapa kendaraan yang menggunakan sumber energi terbatas. Pasalnya, harga dari energi tersebut lebih murah jika dibandingkan dengan energi alternatif.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, penggunaan energi terbatas tersebut dapat menimbulkan karbon dioksida. Jika karbon dioksida dihirup oleh manusia setiap hari dapat menyebabkan beberapa penyakit, seperti ISPA, radang tenggorokan, asma, dan lain-lain.

3. Kerusakan Lingkungan

Pemakaian sumber energi terbatas secara terus-menerus akan mengakibatkan dampak negatif terhadap lingkungan. Hal tersebut dikarenakan energi terbatas, seperti batubara, minyak bumi, dan gas alam mengandung gas karbon yang tinggi.
Jika gas karbon tersebut terlepas ke udara maka akan membentuk gas karbon dioksida. Karbon dioksida adalah salah satu gas rumah kaca yang mengakibatkan pemanasan global.
Dampak pemanasan global tidak hanya meningkatkan permukaan laut. Akan tetapi, juga mengakibatkan punahnya berbagai jenis hewan, rencana kekeringan dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan dari pertanyaan apa dampak penggunaan sumber energi yang terbatas secara terus-menerus? Semoga informasi yang disampaikan dapat menambah pengetahuan pembaca. (NTA)