news-card-video
24 Ramadhan 1446 HSenin, 24 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Fadhilah Sholat Tarawih Malam ke-24 Ramadan, Semua Doa akan Dikabulkan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
23 Maret 2025 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi fadhilah sholat tarawih malam ke 24. Sumber: pexels.com/A Darmel
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi fadhilah sholat tarawih malam ke 24. Sumber: pexels.com/A Darmel
ADVERTISEMENT
Melaksanakan salat tarawih di bulan Ramadan tidak hanya mendapat pahala melainkan juga mendapat keutamaan di setiap malam sesuai janji Allah Swt. Seperti fadhilah sholat tarawih malam ke-24 yang belum tentu didapatkan di malam-malam lainnya.
ADVERTISEMENT
Bulan Ramadan adalah bulan penuh berkah sehingga Allah Swt memerintahkan kepada hamba-Nya untuk memperbanyak ibadah. Allah akan melipat gandakan pahala di setiap ibadah yang dilaksanakan saat Ramadan.

Fadhilah Sholat Tarawih Malam Ke-24 Ramadan

Ilustrasi fadhilah sholat tarawih malam ke 24. Sumber: pexels.com/RDNE Stock Project
Salat tarawih adalah ibadah sunah yang dilaksanakan secara berjamaah setiap malam selesai salat Isya. Setiap malam ada keutamaan yang didapat umat Islam setelah melaksanakan salat tarawih.
Seperti fadhilah sholat tarawih malam ke-24 Ramadan yaitu Allah Swt akan mengabulkan semua doa yang dipanjatkan hamba-Nya. Tentu saja ini kesempatan emas untuk memperbanyak memohon kepada Allah Swt.
Mengutip dari buku Doa-Doa Pilihan, KH Ahmadi Isa, (2006:1), pengertian doa menurut bahasa artinya permintaan atau permohonan. Sedangkan menurut istilah doa adalah menyerahkan diri kepada Allah Swt terkait permohonan yang diinginkan.
ADVERTISEMENT
Doa adalah inti ibadah karena dengan berdoa bisa menyelamatkan seseorang dari mara bahaya. Agar Allah mengabulkan doa yang dipanjatkan bisa memohon di waktu-waktu mustajab seperti malam ke-24 Ramadan selesai tarawih.
Allah Swt memberi kesempatan kepada hamba-Nya yang berdoa di malam ke-24 Ramadan. Hal ini sangat berharga mengingat doa adalah ibadah yang mudah dilakukan dan menjadi sarana mendekatkan diri kepada Allah Swt.
Umat Islam bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan meminta kebaikan dunia dan akhirat seperti dimudahkan segala urusan, diluaskan rezekinya, dan dijauhi dari mara bahaya di masa mendatang.
Apalagi malam ke-24 termasuk 10 malam terakhir Ramadan yaitu waktu untuk meningkatkan ibadah. Rasulullah saw memperbanyak ibadah di 10 malam terakhir Ramadan karena pahalanya sangat besar.
ADVERTISEMENT
Setelah berdoa, umat Islam bisa melanjutkan ibadah lain seperti membaca Al-Qur’an, berzikir mengingat Allah, bersedekah, dan sebagainya. Lakukan ibadah dengan ikhlas maka Allah Swt akan memberi pahala dan rida.
Fadhilah sholat tarawih malam ke-24 Ramadan menandakan bahwa Allah Swt ingin hamba-Nya terus melakukan kebaikan dengan mengingat diri-Nya. Apalagi Ramadan adalah bulan suci dan penuh berkah yang hanya datang satu kali setiap tahun. (GTA)