Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Film Jumbo untuk Usia Berapa? Ini Jawabannya
14 April 2025 12:05 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Film Jumbo telah menjadi sorotan setelah berhasil menembus 3 juta penonton dalam dua minggu penayangannya. Namun film Jumbo untuk usia berapa?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Endless Happiness – Buatlah Hidupmu Bahagia Tanpa Jeda (2017:25), menonton film bisa menjadi sarana revitalisasi yang memungkinkan seseorang untuk sejenak memutuskan kontak dengan dunia luar, bersantai dan menikmati hari.
Film Jumbo untuk Usia Berapa? Bukan Hanya untuk Anak-Anak Saja
Industri film animasi di Indonesia saat ini telah menunjukkan kemajuan pesat dengan hadirnya berbagai film yang tak kalah menarik dibandingkan dengan produksi luar negeri. Tak hanya menghibur, film Jumbo berhasil menyampaikan pesan moral dan menggambarkan budaya lokal Indonesia.
Keberhasilan Jumbo ini tentunya tak hanya diukur dari jumlah penonton yang besar, melainkan dari respons emosional yang diungkapkan oleh para penonton hingga membuat film animasi tersebut viral di media sosial. Namun film Jumbo untuk usia berapa?
ADVERTISEMENT
Film ini direkomendasikan untuk penonton semua umur, termasuk anak-anak, remaja, dan dewasa. Film ini memiliki sensor SU (Semua Umur) dari Lembaga Sensor Film (LSF), menandakan film ini cocok untuk semua usia.
Meskipun film ini mengangkat tema anak-anak, ceritanya dirancang untuk bisa dinikmati oleh semua kalangan karena menyentuh tema-tema universal seperti persahabatan, keberanian, dan cinta.
Film ini menceritakan tentang kisah persahabatan yang dikolaborasikan dengan genre petualangan. Tak hanya itu, Jumbo juga menyisipkan tema soal perundungan dan keberanian seorang anak muda.
Jumbo mengisahkan tentang seorang anak laki-laki bernama Don yang merasa rendah diri lantaran tubuhnya yang besar serta kerap diremehkan oleh teman-temannya.
Demi membuktikan kemampuannya, Don kemudian mengikuti sebuah pertunjukan bakat. Dalam ajang tersebut, Don berencana akan menampilkan sandiwara panggung yang terinspirasi dari buku cerita peninggalan dari orang tuanya.
ADVERTISEMENT
Namun, seorang perundung mencuri buku tersebut, membuatnya putus asa. Di tengah keputusasaan, Don bertemu dengan Meri (seorang peri kecil misterius) yang meminta bantuannya untuk menemukan orang tuanya.
Makna film Jumbo mengandung arti tentang persahabatan dan perjuangan untuk memecahkan misteri serta menggapai mimpi yang dijalani oleh Don. Bagaimana sihir yang hadir dalam hidupnya membuat Don harus melalui sebuah misteri dan petualangan.
Melalui film ini juga orang tua dapat belajar untuk menyikapi perundungan yang dialami anak-anak. Pentingnya dukungan keluarga untuk menyikapi soal kasus perundungan yang diterima oleh anak-anak.
Semoga pemaparan di atas dapat menjelaskan film Jumbo untuk usia berapa, sehingga penonton dapat menyaksikan filmnya yang saat ini masih tayang di bioskop. (EA)
ADVERTISEMENT
Baca juga : 7 Fakta Karakter Nurman Jumbo, Sahabat Setia Don