Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Hal Apa yang Dilakukan untuk Mendorong Siswa Berani Mengambil Risiko di Kelas?
19 Oktober 2024 16:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hal apa yang sebaiknya Anda lakukan untuk mendorong peserta didik berani mengambil risiko saat di kelas sering ditanyakan kepada pendidik atau guru . Pertanyaan tersebut merupakan soal Platform Merdeka Mengajar (PMM).
ADVERTISEMENT
Guru diminta untuk menulis jawaban yang sesuai dengan pendapat masing-masing. Hal ini dilakukan untuk menyelaraskan pembelajaran sesuai dengan kemampuan siswa dan mengikuti pelatihan untuk meningkatkan kompetensi guru melalui PMM.
Jawaban dari Pertanyaan Hal apa yang sebaiknya Anda Lakukan untuk Mendorong Peserta Didik Berani Mengambil Risiko Saat di Kelas
Menurut buku Manajemen Risiko, Ferdinandus Sampe (2023:181), manajemen resiko merupakan salah satu bidang penting untuk implementasi kegiatan apa pun di sektor pendidikan .
Sebab itu, guru diberikan pertanyaan hal apa yang sebaiknya Anda lakukan untuk mendorong peserta didik berani mengambil risiko saat di kelas. Untuk menjawabnya, berikut ini referensi jawabannya.
1. Menunjukan Bahwa Gagal Adalah Bagian dari Proses Belajar
Alasan mengapa peserta didik ragu mengambil risiko karena takut gagal. Oleh sebab itu, guru berperan penting untuk menekankan bahwa kegagalan adalah bagian alami dari proses pembelajara.
ADVERTISEMENT
Guru dapat menggunakan contoh nyata dari dunia nyata, seperti kisah tokoh sukses yang sering mengalami kegagalan sebelum mencapai kesuksesan. Guru juga dapat mengajarkan bahwa kesalahan adalah kesempatan belajar dan memperbaiki diri.
2. Memberikan Tantangan yang Sesuai
Untuk mendorong peseta didik mengambil risiko, guru harus memberikan tantangan yang berada di zona tantangan optimal yang artinya tantangannya harus cukup sulit sehingga mendorong untuk keluar dari zona nyaman.
Namun, tentu tidak terlalu sulit sehingga membuat merasa putus asa. Tantangan ini harus disesuaikan dengan tingkat keterampilan dan pengetahuan masing-masing.
3. Memberikan Umpan Balik yang Konstruktif
Umpan balik yang baik sangat penting dalam mendorong peserta didik untuk mengambil risiko. Saat peserta didik mencoba sesuatu yang baru, guru harus memberikan umpan balik yang membangun.
Fokus pada umpan balik pada proses dan upaya yang dilakukan, bukan hanya pada hasil akhirnya saja.
ADVERTISEMENT
Itu dia jawaban dari pertanyaan hal apa yang sebaiknya Anda lakukan untuk mendorong peserta didik berani mengambil risiko saat di kelas. Semoga referensi jawaban di atas dapat membantu guru dalam menjawab pertanyaan dengan tepat. (DIA)