Konten dari Pengguna

Jenis-jenis Karbohidrat dan Contohnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 September 2023 21:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi gambar jenis-jenis karbohidrat. Sumber foto: pixabay/ DanaTentis
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gambar jenis-jenis karbohidrat. Sumber foto: pixabay/ DanaTentis
ADVERTISEMENT
Karbohidrat termasuk sumber energi utama yang dikonsumsi manusia di kehidupan sehari-hari. Berkaitan dengan hal tersebut, terdapat jenis-jenis karbohidrat yang terkandung dalam makanan, salah satunya yaitu monosakarida.
ADVERTISEMENT
Selain sebagai sumber pembentukan senyawa pada tubuh agar organ dapat berfungsi dengan baik. Karbohidrat merupakan senyawa organik yang dapat diklasifikasikan menjadi beberapa jenis yang berbeda. Apa saja?

Jenis-jenis Karbohidrat dan Contohnya

Gambar jenis-jenis karbohidrat dan contohnya. Sumber foto: pixabay/ stevepb
Berikut ini jenis-jenis karbohidrat pada bahan pangan lengkap dengan contohnya yang dikutip dari buku Ajar Gizi dan Diet, Dhito Dwi Pramardika, dkk, (2022: 7-10).

1. Monosakarida

Monosakarida adalah salah satu jenis karbohidrat yang paling sederhana dan tersusun dari satu molekul. Sehingga tidak dapat dihidrolisis lagi menjadi bentuk yang lebih kecil lagi. Monosakarida dapat dikategorikan menjadi tiga golongan antara lain
Glukosa
Seluruh jenis karbohidrat pada akhirnya akan diubah menjadi glukosa. Jenis ini juga dapat disebut sebagai dekstrosa.
Fruktosa
ADVERTISEMENT
Fruktosa merupakan zat pemberi rasa manis pada madu. Levilosa dan gula buah-buahan adalah nama lain dari jenis monosakarida ini.
Galaktosa
Galaktosa termasuk monosakarida yang biasanya berikatan dengan senyawa lain, jenis ini juga merupakan hasil dari pemecahan disakarida.

2. Oligosakarida

Oligosakarida adalah jenis karbohidrat yang terdiri dari dua sampai sepuluh molekul gula sederhana. Jenis ini terbagi menjadi tiga kelompok utama yaitu
Disakarida
Pada tahap metabolisme disakarida dipecah menjadi dua monosakarida oleh enzim. Golongan yang termasuk dalam jenis disakarida yaitu sukrosa, maltosa (pati), dan maltosa (gula susu)
Trisakarida
Trisakarida ialah tiga monosakarida yang berhubungan dan membentuk rantai sakarida.
Tetrasakarida
Tergolong dalam kategori oligosakarida, jenis tetrasakarida tersusun dari empat monosakarida, contohnya yaitu stakiosa dan skorodosa.
ADVERTISEMENT

3. Polisakarida

Jenis polisakarida adalah senyawa yang mengandung banyak molekul monosakarida gabungan, yaitu terdiri dari 6 monosakarida dengan rantai bercabang maupun lurus. Pengelompokan polisakarida meliputi:
Pati
Sebagian besar karbohidrat pada bahan pangan terdapat dalam bentuk pati, sehingga pati merupakan merupakan jenis kalori yang cukup penting.
Serat
Dalam sistem pencernaan serat dapat menimbulkan rasa kenyang, membentuk fases, dan merangsang alat cerna.
Glikogen
Glikogen merupakan jenis karbohidrat sejenis gula yang tersimpan dalam bentuk kecil pada bagian otot dan hati.
Demikian pembahasan tentang jenis-jenis karbohidrat beserta dengan contohnya yang dapat ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.(Riyana)
ADVERTISEMENT