Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Kanda dalam Cerita Ramayana yang Mengisahkan Kelahiran Ksatria
17 April 2025 15:15 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kanda dalam cerita Ramayana ada tujuh tahap. Makna dan isi dari cerita tersebut sebenarnya adalah untuk menceritakan tentang kelahiran ksatria yakni Rama, Barata, Laksmana dan Satrughna.
ADVERTISEMENT
Kisah Kanda tersebut memiliki tujuh seri yang diberi judul berbeda. Di antara judulnya yaitu Bala Kanda, Ayodya Kanda, Aranyaka Kanda, Kishkinda Kanda, Sundara Kanda, Yudha Kanda dan Utara Kanda.
Kanda dalam Cerita Ramayana
Mengutip dari buku re:ON Vol. 01 (reON Comics) oleh Is Yuniarto, Andik Prayogo, Hendry, Kaari, dan Vino, Rii Wels, Chris Lie (2013:14), kisah asli Ramayana berasal dari India yang ditulis oleh Valmiki pada tahun 200 SM. Hingga kini, kisah Ramayana memiliki 300 versi cerita, yang terus berkembang selama berabad-abad, dan menyebar dari wilayah India hingga ke Asia Tenggara.
Adapun Kanda dalam cerita Ramayana memiliki tujuh bagian di bawah ini.
Kanda I: Bala Kanda
Bala Kanda mengisahkan tentang kisah kelahiran Rama dan saudara-saudaranya yaitu Barata, Laksmana dan Satrughna. Di cerita versi pertama ini akan digambarkan kehidupan keempat ksatria ini sejak masih anak-anak sampai menikah.
ADVERTISEMENT
Kanda II: Ayodya Kanda
Cerita kedua mengisahkan carut marutnya kondisi Istana Ayodya karena adanya penagihan janji yang dilakukan kepada Dasarata dari Dewi Kekayi. Janji itu terkait dengan pewarisan tahta kerajaan kepada anak Dewi Kekayi, yaitu Barata.
Kanda III: Aranyaka Kanda
Pada cerita ketiga ini mengisahkan tentang bertemunya Rama dengan para pertapa sakti di dalam hutan. Di sini juga terlihat perjuangan Rama memberantas raksasa yang mengganggu para pertapa. Selain itu ada kisah tentang kemurkaan Rahwana karena luka di tubuh Surpanaska akibat tindakan Laksmana.
Kanda IV: Kishkinda Kanda
Pada cerita keempat ini menceritakan kesedihan Rama akibat penculikan yang menimpa istrinya. Kemudian Rama meminta tolong pada para pertapa untuk mengetahui lokasi Sita dan dibantu oleh sosok Hanoman yaitu kera berwarna putih.
Kanda V: Sundara Kanda
Di cerita urutan kelima ini, Hanoman berhasil menemjkan Sita di daerah bernama Alengka. Sayangnya keberadaan Hanoman yang datang menemui Sita diketahui oleh Rahwana sehingga Hanoman dihukum dengan dibakar ekornya. Beruntung, kibasan api dari ekor Hanoman mampu menyebar ke seluruh Alengka sehingga rusak lah daerah tersebut.
ADVERTISEMENT
Kanda VI: Yudha Kanda
Cerita Yudha Kanda menceritakan mengenai pembangunan jembatan penghubung menuju Alengka. Setelah selesai dibangun, Rama beserta rombongannya mengepung Alengka untuk berperang melawan Rahwana. Setelah menang, Rama bisa menemukan Sita dan dinobatkan menjadi Raja.
Kanda VII: Utara Kanda
Pada Kanda terakhir ini mengisahkan kabar yang merebak di kalangan masyarakat tentang kesucian Sita yang diragukan. Demi menghempas isu dan gosip ini, Rama memerintahkan Sita pergi ke Sungai Gangga di pertapaan Walmiki dalam keadaan hamil agar bebas dari gosip. Anak Rama dan Sita ini kemudian lahir dan diberi nama Kusa dan Lawa.
Kanda dalam cerita Ramayana mengisahkan perjuangan cinta yang besar. Ksatria yang lahir dari empat bersaudara dengan tokoh utama bernama Rama yang mengarungi kehidupannya di lingkungan kerajaan. (IMA)
ADVERTISEMENT
Baca juga: Mengenal Watak Anoman dalam Kisah Ramayana