Konten dari Pengguna

Kapan Anniversary NCT? Catat Tanggalnya Jangan Sampai Terlewat

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
10 April 2025 15:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kapan anniversary NCT. Sumber : Pixabay/Blank Creative
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kapan anniversary NCT. Sumber : Pixabay/Blank Creative
ADVERTISEMENT
NCT singkatan dari Neo Culture Technology adalah sebuah Kpop boyband asal Korea Selatan yang dibentuk oleh SM Entertainment. Namun kapan anniversary NCT?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Tren Kpop dan Jpop di Indonesia, Yudea Kapiarso (2019:34), faktor yang menyebabkan popularitas Kpop yang tinggi di Indonesia adalah peningkatan dinamika sosial budaya yang didorong oleh globalisasi.

Ketahui Kapan Anniversary NCT Agar Dapat Turut Merayakan Bersama NCTZen

Ilustrasi kapan anniversary NCT. Sumber : Pixabay/Stock Snap
NCT memiliki 25 anggota yang terbagi atas beberapa sub-unit yang berbeda, yaitu NCT U, NCT 127, NCT Dream, WayV, NCT DoJaeJung dan NCT Wish. Mereka terkenal karena keragamannya dalam bermusik, kemampuan vokal dance dan rap, serta penampilannya yang selalu energik.
Namun kapan anniversary NCT? Karena terdiri atas beberapa sub-unit, mereka memiliki tanggal debut yang berbeda-beda.

1. NCT U – Debut Tanggal 9 April 2016

NCT U adalah sub-unit pertama yang dimiliki NCT. Tidak ada member tetap dalam NCT, akan tetapi, NCT U disebut sebagai pemersatu member yang tergabung dalam sub-unit lainnya.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, member NCT U selalu berubah, sesuai dengan konsep yang diusung setiap kali ada comeback. Nantinya, member NCT U akan disesuaikan dengan siapa yang cocok dengan konsep lagu comeback tersebut.

2. NCT 127 – Debut Tanggal 7 Juli 2016

Sub-unit kedua yang dimiliki oleh NCT adalah NCT 127. Arti 127 sebenarnya adalah titik koordinat kota Seoul, karena NCT 127 berbasis di Seoul, Korea Selatan.

3. NCT Dream – Debut Tanggal 25 Agustus 2016

NCT Dream adalah sub-unit ketiga dari NCT. Keunikan sub-unit yang satu ini yakni dibentuk berdasarkan usia. Syarat menjadi member NCT dream adalah semua anggota harus berusia di bawah 20 tahun. Jika member yang sudah berusia lebih dari 19 tahun harus pindah ke sub-unit NCT yang lainnya.

4. WayV – Debut Tanggal 17 Januari 2019

Sub-unit yang keempat adalah WayV. WayV adalah sub-unit NCT yang berbasis di Tiongkok atau China. Karena berbasis di Tiongkok, WayV memfokuskan diri merilis lagu berbahasa Mandarin.
ADVERTISEMENT

5. NCT DoJaeJung – Debut Tanggal 17 April 2023

NCT DoJaeJung mendapatkan nama dari kelompok induknya, yaitu NCT dan nama tiga anggotanya. Do dari Doyoung, Jae dari Jaehyun dan Jung dari Jungwoo.

6. NCT Wish – Debut Tanggal 28 Februari 2024

NCT Wish dibentuk melalui program survival show berjudul NCT Universe : LA Start yang bertujuan untuk memilih anggota baru bagi sub-unit ini. Sebelum debut resmi, mereka dikenal dengan nama sementara NCT New Team.
Semoga informasi kapan anniversary NCT dapat bermanfaat bagi para NCTZen, yaitu nama fandom mereka agar dapat merayakannya bersama. (EA)