Konten dari Pengguna

Kapan Pengumuman PPPK Tahap 2 2025? Peserta Tes Wajib Tahu!

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
26 April 2025 15:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kapan Pengumuman PPPK Tahap 2 2025. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Annie
zoom-in-whitePerbesar
Kapan Pengumuman PPPK Tahap 2 2025. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Annie
ADVERTISEMENT
Kapan pengumuman PPPK tahap 2 2025? PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) adalah salah satu bentuk kepegawaian dalam sistem Aparatur Sipil Negara (ASN) di Indonesia.
ADVERTISEMENT
PPPK merupakan warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu dan diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu. Hal ini dilakukan dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan.

Kapan Pengumuman PPPK Tahap 2 2025? Cari Tahu di Sini

Kapan Pengumuman PPPK Tahap 2 2025. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Hunters
Dikutip dari situs resmi denpasar.bkn.go.id, PPPK adalah sebutan untuk pegawai negeri sipil yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu. Bukan sebagai pegawai tetap seperti PNS.
PPPK bekerja di lingkungan pemerintahan dan memiliki tugas yang sama dengan PNS. Kapan pengumuman PPPK tahap 2 2025? Pengumuman hasil seleksi kompetensi PPPK Tahap 2 tahun 2025 dijadwalkan pada 22 hingga 31 Mei 2025.
Jadwal ini sesuai dengan informasi resmi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Jadwal ini merupakan bagian dari rangkaian tahapan seleksi yang telah dimulai sejak akhir 2024.
ADVERTISEMENT
Seleksi PPPK Tahap 2 mencakup beberapa tahapan penting yang harus diikuti oleh para pelamar. Berikut adalah rincian jadwalnya:
ADVERTISEMENT
Peserta dapat mengecek hasil kelulusan melalui portal resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Setelah login menggunakan NIK dan password, peserta dapat melihat status kelulusan pada halaman resume pendaftaran.
Bagi peserta yang dinyatakan lulus, tahap berikutnya adalah pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) Nomor Induk (NI) PPPK yang dijadwalkan pada 1 – 30 Juni 2025. Setelah itu, usulan penetapan NI PPPK akan dilakukan pada 1 – 31 Juli 2025.
Itulah jawaban atas pertanyaan, “Kapan pengumuman PPPK tahap 2 2025?”. Peserta disarankan untuk terus memantau informasi terbaru melalui portal SSCASN dan laman resmi instansi terkait. (Msr)