Konten dari Pengguna

Kebaya Hitam Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Kombinasinya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
21 April 2025 14:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa. Sumber : Pixabay/Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa. Sumber : Pixabay/Pexels
ADVERTISEMENT
Hitam merupakan salah satu warna netral yang mudah dipadukan dengan berbagai outfit. Namun kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Mengupas Rahasia Warna, Jubilee (2020:74) warna terbentuk dari refleksi cahaya yang ditangkap oleh mata. Setiap objek yang terkena pancaran cahaya akan menyerap dan memantulkan gelombang cahaya tertentu.

Ketahui Kombinasi Kebaya Hitam Cocok dengan Jilbab Warna Apa Saja

Ilustrasi kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa. Sumber : Pixabay/Pexels
Kebaya hitam kerap dipakai untuk berbagai keperluan, seperti acara resmi atau acara pernikahan dengan dress code kebaya. Ternyata, kebaya yang biasanya identik dengan warna cerah, justru tampak elegan dengan warna hitam.
Namun kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa? Sebenarnya cocok dengan warna apa saja, tergantung dengan kesan yang ingin ditampilkan. Tapi agar tampilan tidak berkesan monoton dan membosankan, ada beberapa warna jilbab yang cocok untuk kebaya warna hitam yang bisa dicoba.
ADVERTISEMENT

1. Beige

Walau kebaya warna hitam cocok dengan jilbab warna apa saja, namun jika ingin tampilan terlihat minimalis dan stylish, maka bisa memilih jilbab beige sebagai warna kerudung yang cocok untuk baju hitam! Kenakan model hijab segi empat warna beige yang ditata simple dengan kemeja hitam berdetail ruffles kekinian.

2. Abu-Abu

Warna populer yang cocok dipadukan dengan kebaya hitam adalah abu-abu. Padu padan warna kebaya hitam dan hijab abu-abu bisa membuat penampilan yang minimalis kelihatan lebih kekinian.

3. Cokelat Susu

Cokelat susu merupakan warna jilbab yang cocok untuk baju hitam. Perpaduan dua warna ini sangat diminati para hijabers karena jauh dari kesan monoton dan memberikan kesan elegan.

4. Biru Muda

Warna hitam identik dengan kesan yang bold, maka pilihan warna kerudung yang cocok untuk kebaya hitam adalah warna yang lebih cerah, seperti biru muda. Warna tersebut dapat menampilkan gaya casual walau mengenakan kebaya.
ADVERTISEMENT

5. Dusty Pink

Untuk memberikan kesan yang lebih manis dan anggun, pink bisa menjadi warna jilbab untuk kebaya hitam. Pilih hijab pasmina warna dusty pink berbahan ceruty yang nyaman dikenakan.
Semoga pemaparan di atas dapat memberikan pemahaman kebaya hitam cocok dengan jilbab warna apa, agar bisa memilih kombinasi yang tepat untuk membuat penampilan menjadi lebih menarik. (EA)