Konten dari Pengguna

Ketahui Batas Takbiran Idul Fitri yang Tepat

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
29 Maret 2025 16:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi batas takbiran idul fitri. Sumber: www.pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi batas takbiran idul fitri. Sumber: www.pexels.com
ADVERTISEMENT
Takbiran merupakan salah satu sunah yang dianjurkan saat menyambut Hari Raya Idulfitri. Umat Islam mengumandangkan takbir sebagai bentuk syukur atas selesainya ibadah puasa Ramadan dan untuk mengagungkan kebesaran Allah Swt. Tentunya penting untuk memahami kapan batas takbiran Idul Fitri berakhir.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Setetes Embun Hikmah Ramadan, Drs. Sunhaji Hadi Mustofa (2013:88), takbir dalam Islam dapat dipandang sebagai ruh ibadah dan merupakan sebuah al-ikrar suatu deklarasi ketundukan ego manusia pada kekuatan Maha besar yang ada di luar diri mereka, ketaklukan pada sesuatu yang mendominasi hidup dan kehidupan mereka.

Kapan Batas Takbiran Idul Fitri?

Ilustrasi batas takbiran idul fitri. Sumber: www.pexels.com
Dengan mengumandangkan takbir, seorang muslim mengakui keterbatasan dirinya di hadapan kebesaran Allah Swt, melepaskan kesombongan, serta menyerahkan segala urusan kepada-Nya. Takbir bukan sekadar lantunan kata, tetapi juga ekspresi keimanan yang mengakar dalam hati.
Takbir juga diyakini membimbing manusia menuju kesadaran akan hakikat penciptaan, keberserahan diri, dan penghambaan yang sejati, terutama jika dilantunkan pada saat Idulfitri. Dalam pelaksanaannya, perlu diketahui kapan batas takbiran Idul Fitri yang tepat. Berikut penjelasannya.
ADVERTISEMENT

1. Awal Waktu Takbiran Idulfitri

Takbiran Idulfitri disunahkan dimulai sejak terbenamnya matahari pada malam 1 Syawal, yaitu saat malam takbiran. Hal ini berdasarkan firman Allah Swt dalam Al-Qur'an surat Al-Baqarah ayat 185 yang menganjurkan umat Islam untuk mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya setelah menyelesaikan ibadah puasa.

2. Batas Akhir Takbiran Idulfitri

Terdapat beberapa pendapat ulama mengenai batas akhir waktu takbiran Idulfitri:
Takbiran dapat dilakukan secara individu maupun berjemaah, baik di masjid, rumah, maupun di perjalanan menuju tempat salat Id. Tujuannya adalah untuk menyemarakkan syiar Islam dan mengekspresikan rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah Swt.
ADVERTISEMENT
Memahami batas takbiran Idul Fitri yang tepat untuk mengumandangkan takbir Idulfitri membantu umat muslim dalam mengamalkan sunah dengan benar.
Meskipun terdapat perbedaan pendapat mengenai batas akhirnya, yang terpenting adalah niat tulus dalam mengagungkan Allah Swt dan merayakan kemenangan setelah sebulan penuh berpuasa. (VAN)