Konten dari Pengguna

Ketahui Jarak Nada D ke Nada Fis dan Cara Menghitung Intervalnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
8 Januari 2024 16:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jarak nada D ke nada fis adalah. Sumber: pexels.com/CharlesParker.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jarak nada D ke nada fis adalah. Sumber: pexels.com/CharlesParker.
ADVERTISEMENT
Jarak nada D ke nada fis adalah interval antara nada D dan nada fis yang dipelajari dalam seni musik. Interval ini mungkin membingungkan karena ada nada fis. Nada fis merupakan materi lanjutan setelah mengenal tangga nada standar.
ADVERTISEMENT
Pada materi lanjutan tentang tangga nada akan ditemui nada-nada yang dinaikkan dan diturunkan dari intervalnya. Jika sudah memahami materi tentang naik turunnya interval ini, maka jarak kedua nada tersebut akan dapat dihitung.

Jarak Nada D ke Nada Fis adalah 2 Nada

Ilustrasi jarak nada D ke nada fis adalah. Sumber: pexels.com/PavelDanilyuk.
Ketika pertama kali mempelajari musik, salah satu yang diperkenalkan pertama kali adalah tangga nada. Tangga nada adalah urutan nada yang diatur menggunakan suatu ketentuan. Tangga nada terbagi menjadi 2, yaitu diatonis dan pentatonis.
Tangga nada yang diperkenalkan pada pemula adalah tangga nada standar, yaitu tangga nada diatonis yang diawali dengan nada dasar C = do. Dari nada dasar ini bisa dinaikkan dan diturunkan sesuai kebutuhan lagu. Contohnya nada fa menjadi fis.
ADVERTISEMENT

1. Naik Turunnya Nada

Dikutip dari Buku Ajar Seni Musik, Paulus Widjanarko (2023:54), tangga nada yang merupakan nada dasar dalam seni musik adalah tangga nada C mayor tidak mengandung unsur kromatis. Unsur kromatis merupakan tanda untuk menaikkan dan menurunkan nada.
Tanda kromatis yang utama adalah:

2. Cara Menghitung Jarak Nada D ke Fis

Berikut adalah cara menghitung jarak nada D ke Fis:
Tangga nada C mayor: C D E F G A B C.
Nama not: do re mi fa sol la si do'.
Jarak nada C mayor: 1 1 1/2 1 1 1 1/2.
ADVERTISEMENT
Karena yang diminta adalah fis maka fa dinaikkan 1/2 menggunakan tanda kruis menjadi fis. Jarak mi (E) ke fa (F) adalah 1/2 dan dinaikkan 1/2 maka menjadi 1 nada. Sedangkan jarak re (D) ke mi (E) adalah 1 nada.
Itulah penjelasan bahwa jarak nada D ke nada fis adalah 2 nada beserta cara menghitungnya. Agar lebih mudah memahaminya, membuat coretan tangga nada di kertas akan banyak membantu. (lus)